VNL 2024: Juara Bertahan Menang Comeback, China dan Brasil Wajib Waspada
Kamis, 13 Juni 2024 – 21:39 WIB

Hande Baladin (tengah) menjadi bintang kemenangan Turki dari Republik Dominika pada Week 3 VNL 2024. Foto: Volleyball World
jpnn.com - HONG KONG – Turki bangkit dari ketertinggalan di set pertama, untuk menaklukkan Republik Dominika pada Week 3 Volleyball Nations League atau VNL 2024 Putri.
Pada pertarungan di Pool 5, di Hong Kong Coliseum, Kamis (13/6) malam WIB itu, Turki menang 3-1 (17-25, 25-15, 25-17, 25-18).
Turki yang merupakan juara bertahan VNL, bermain kacau di set pertama.
Namun, dua outside hitter Turkiye, yakni Hande Baladin dan Ebrar Karakurt akhirnya menjadi motor kebangkitan timnya.
Baladin menjadi top scorer dengan 17 poin, termasuk dua ace.
Karakurt juga menyumbang 17 poin (tanpa ace).
MVP tahun lalu Melissa Vargas juga membukukan dua digit, 14 poin.
Dari Dominika, Alondra Tapia menjadi pencetak angka terbanyak timnya dengan 14 poin.
Si petahana tinggal menyisakan dua pertandingan lagi di penyisihan VNL 2024, yakni versus China dan Brasil.
BERITA TERKAIT
- Temui Wamen Guo Fang, Waka MPR Eddy Soeparno Bahas Pengembangan Energi Terbarukan
- Perang Dagang China-AS, Prabowo Bimbang Keduanya Teman Baik
- Kunjungan Xi Jinping ke 3 Negara ASEAN Menegaskan Prioritas China
- Prabowo Sebut Indonesia Netral Menyikapi Perang Dagang AS-China
- Rupiah Ditutup Menguat Jadi Sebegini
- Gawat, Kurs Rupiah Hari Ini Melemah Lagi, jadi Rp 16.911 Per USD