VNL 2024 Putra: Brasil Masuk Perempat Final, 4 Negara Berebut 1 Tiket Tersisa

VNL 2024 Putra: Brasil Masuk Perempat Final, 4 Negara Berebut 1 Tiket Tersisa
Opposite Brasil Darlan Souza. Foto: Volleyball World

Itu berarti Brasil minimal akan finis di peringkat ke-8, slot terakhir ke perempat final.

Brasil pun menyusul enam negara yang sudah mengantongi tiket The Finals (perempat final), yakni Slovenia, Polandia, Italia, Kanada, Jepang, dan Prancis.

Kini tersisa satu tempat lagi di perempat final yang diperebutkan oleh Argentina, Kuba, Serbia, dan Amerika Serikat.

Argentina sudah tak punya laga sisa, mengakhiri penyisihan VNL 2024 dengan rekor menang-kalah 6-6 dan poin 18.

Posisi Argentina di peringkat ke-8 kini rawan, bisa digusur Kuba, Serbia, atau bisa juga AS yang sama-sama mengantongi satu laga sisa.

Kuba akan menghadapi Polandia di laga terakhirnya, Serbia vs Slovenia, dan AS menantang Jepang.

Amerika Serikat harus menang telak melawan Jepang agar punya rekor menang-kalah 6-6 dan memiliki perbandingan set dan poin yang lebih baik dari Argentina.

Andai Kuba (menang-kalah 5-6, poin 17) memenangi laga versus Polandia, tiket 8 Besar menjadi ganjarannya. AS gigit jari.

Penyisihan VNL 2024 Putra tiba di hari terakhir. Tujuh negara pegang tiket perempat final, sisa satu lagi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News