Voice of Baceprot Sampaikan Kegelisahan Lewat Mighty Island
jpnn.com, JAKARTA - Band rock, Voice of Baceprot (VoB) akhirnya meluncurkan lagu terbaru yang berjudul Mighty Island.
Lagu tersebut lahir dari kegelisahan Voice of Baceprot terhadap isu lingkungan.
Sejak 2021, band beranggotakan Firda Marsya Kurnia (gitar/vokal), Widi Rahmawati (bass), Euis Sitti Aisah (drum) itu mencoba mendalami relasi antara manusia dan alam.
Voice of Baceprot menelisik bagaimana aktivitas manusia ternyata telah menjadi faktor dominan dalam kerusakan lingkungan.
Hal tersebut bermuara pada Mighty Island, sebuah lagu dengan judul yang terasa hening namun bermuatan satir.
Tidak hanya satir, trio rock asal Garut tersebut juga mengadopsi pepatah berbahasa Sunda dalam lagu yang diciptakan oleh Marsya.
Lagu Mighty Island dengan jelas menyiratkan amarah dan ketakutan akan kehancuran masa depan.
Dari segi musik, lagu itu memuat raungan distorsi yang terdengar mengalun, menjadi pengantar lirik yang menunjuk manusia sebagai perusak telak ekosistem yang pernah megah dan kaya sebagai penopang kehidupan.
Band rock, Voice of Baceprot (VoB) akhirnya meluncurkan lagu terbaru yang berjudul Mighty Island.
- Voice of Baceprot Jadi Band Indonesia Pertama yang Tampil di Festival Glastonbury
- Menpora Dito Dukung Voice of Baceprot Tampil di Festival Musik Paling Bergengsi di Dunia
- Hijau Daun Hingga Voice of Baceprot Tampil Memukau di Konser FENIX360
- Konser Gratis Lintas Generasi Digelar Besok, Begini Cara Dapat Tiketnya
- Voice of Baceprot Hingga ST12 Siap Hebohkan Konser FENIX360
- BIP hingga Voice of Baceport Bakal Meriahkan Konser Kolaboraci