Vonis Bebas untuk Alfian Tanjung Harus Dihormati
jpnn.com - Anggota Komisi III DPR Wenny Warouw menghormati Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Pusat yang memberikan vonis bebas terdakwa ujaran kebencian Alfian Tanjung. Dia menegaskan bahwa memberikan vonis merupakan kebebasan hakim.
"Wah itu perlu ditanya Mahkamah Agung-nya. Memang kebebasan hakim ya," kata Wenny di gedung DPR, Jakarta, Rabu (30/5).
Dia mengatakan, tentu polisi yang menyidik, dan jaksa yang menuntut perkara tersebut sudah memiliki bukti hingga dibawa ke persidangan.
"Tapi kalau ada vonis bebas seperti itu lihat nanti apakah jaksanya ada upaya hukum lagi atau tidak," katanya.
Dia mengatakan tidak boleh mengkritisi keputusan yang menjadi kewenangan dan kebebasan hakim. Menurut dia, sudah ada Komisi Yudisial, lembaga yang khusus melihat etika oknum-oknum hakim. (boy/jpnn)
Anggota Komisi III DPR Wenny Warouw menghormati Majelis Hakim PN Jakarta Pusat yang memberikan vonis bebas terdakwa ujaran kebencian Alfian Tanjung
Redaktur & Reporter : Boy
- Kisah Kasus Ronald Tannur hingga Terbongkarnya Markus di MA Zarof Ricar
- Ronald Tannur Langsung Diciduk Jaksa Setelah Batal Divonis Bebas, Tuh Tampangnya
- Kasus Suap Vonis Bebas hingga Kasasi Ronald Tannur di MA, Ribuan Hakim Kecewa
- Kejagung Sita Hampir Rp 1 T di Kasus Suap Kasasi Ronald Tannur, ART: Rekor
- 3 Hakim PN Surabaya yang Bebaskan Ronald Tannur Ditangkap Kejagung, Ini Kasusnya
- Pria Asal Jember Ini Berani Sebut Warga NU Bodoh di Medsos, Begini Jadinya