Vonis Restu Sinaga Ditentukan Hari Ini
Selasa, 20 Desember 2016 – 09:01 WIB

Restu Sinaga. Foto dok JPNN.com
jpnn.com - NASIB aktor Restu Sinaga bakal ditentukan hari ini, Selasa (20/12).
Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan siap membacakan putusan dari perkara narkotika yang menjerat pria 42 tahun ini.
Restu didakwa bersalah atas kepemilikan sejumlah barang bukti berupa 10,75 gram ganja, 17 butir psikotropika jenis Dumolid, 26 butir psikotropika jenis Happy Five, dan dua buah plastik sisa kokain.
Kini, Restu tinggal menunggu keputusan pada Majelis Hakim. Rencananya, sidang hari ini akan dipimpin oleh Hakim Ketua Majelis Asiadi Sembiring.
Sidang akan dimulai pada pukul 10.00 WIB di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Jalan Ampera Raya.(mg5/jpnn)
Baca Juga:
NASIB aktor Restu Sinaga bakal ditentukan hari ini, Selasa (20/12). Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan siap membacakan putusan dari
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Angga Yunanda Ungkap Alasan Hanya Undang Orang Terdekat di Pernikahannya
- LucuFlix Resmi Diluncurkan, MLI Sajikan Konten Bagi Para Pencinta Komedi
- Praktisi Hukum Bicara Soal Potensi Nikita Mirzani Dijemput Paksa Jika Kembali Mangkir
- Fiersa Besari Bakal Pulang Dari Timika Esok Hari
- Fiersa Besari Imbau Warganet Tak Berspekulasi soal Tragedi Pendakian Carstensz
- 2 Pendaki Meninggal di Puncak Cartensz, Fiersa Besari: Kami Syok dan Berduka