Voting Perppu Ormas: Tujuh Mendukung, Tiga Menolak

Voting Perppu Ormas: Tujuh Mendukung, Tiga Menolak
Rapat Paripurna DPR. ILUSTRASI. FOTO: JPNN.com

“Dengan mengucap bismillahirrahmannirrahim dan bertawakal kepada Allah, seluruh anggota Fraksi PKS dengan tegas menolak perppu ini,” tegas Jazuli.

Sedangkan PPP, Nasdem, Hanura juga menyatakan menyetujui perppu menjadi UU. Ketua Fraksi Partai Hanura Nurdin Tampubolon berpendapat perppu ini untuk menegakkan kewibawaan pemerintah dan bangsa untuk tetap eksis mempertahankan Pancasila, NKRI, UUD 1945, Bineka Tunggal Ika yang wajib dijunjung tinggi.

“Sebanyak 15 orang (anggota Fraksi Hanura) yang hadir saat ini menerima dan mendukung perppu dibuat menjadi UU,” ujar Nurdin.

Menteri Tjahjo menyatakan, pemerintah sepakat akan mengoreksi dan melakukan penyempurnaan terbatas. Namun, tegas Tjahjo, hal-hal yang terkait dengan Pancasila, NKRI, UUD 1945 dan Bineka Tunggal Ika, tetap final.

“Kalau soal lain, pemerintah terbuka atas koreksi,” tegas Tjahjo menyampaikan pandangan akhir pemerintah. (boy/jpnn)


DPR harus menggelar voting untuk menentukan nasib Perppu Ormas. Ini fraksi-fraksi yang mendukung dan menolak perppu tersebut


Redaktur : Adil
Reporter : Adil, Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News