Wabah Baru COVID-19 di Sydney Utara dengan Angka Penularan yang Bertambah
Klaster baru penularan Covid-19 di kawasan Northern Beaches, Sydney, Australia, dipastikan bersumber dari penularan virus asal Amerika Serikat.
Hingga Jumat (18/12) siang, total sudah 28 kasus positif yang ditemukan.
Premier New South Wales (NSW) Gladys Berejiklian dalam keterangan persnya menjelaskan, hari ini ada tambahan 10 kasus baru dari klaster Northern Beaches di pinggiran Sydney, sehingga totalnya menjadi 28 kasus.
Ada 25 kasus yang diketahui terkait dengan tempat bernama Avalon RSL dan Avalon Bowlo, atau keduanya.
Sebagian dari mereka yang positif juga mendatangi berbagai tempat di daerah Penrith dan Cronulla dengan menggunakan angkutan umum.
Bahkan satu orang yang positif diketahui telah meninggalkan NSW menuju Queensland.
Northern Beaches adalah kawasan di Sydney utara yang dikenal sebagai tempat berlibur dengan pantai Manly Beach hingga Palm Beach yang sangat populer di kalangan turis lokal dan mancanegara.
Photo: Warga Sydney tidak diperkenankan meninggalkan rumah kecuali dengan alasan yang sangat mendasar. (AAP: Dan Himbrechts)
Klaster baru penularan Covid-19 di kawasan Northern Beaches, Sydney, Australia, dipastikan bersumber dari penularan virus asal Amerika Serikat
- Latihan Militer Terpisah dengan Rusia dan Australia, Indonesia Tak Ingin Dikuasai oleh Siapa Pun?
- Dunia Hari Ini: Donald Trump Jadi Presiden, Kamala Harris Mengakui Kekalahannya
- Dunia Hari Ini: Beberapa Hasil Suara Pemilu Amerika Serikat Mulai Keluar
- Dunia Hari Ini: Kecelakaan Bus di India Telan Puluhan Nyawa
- Dunia Hari Ini: Setidaknya 10 ribu orang Tedampak Letusan Gunung Lewotobi Laki-laki
- Pendidikan dan Pengalaman Kerja Migran, Termasuk Asal Indonesia, Belum Tentu Diakui Australia