Wabah Demam Berdarah Makin Mengerikan
jpnn.com - SAMPIT - Demam berdarah dengue (DBD) di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) kian meluas.
Korban terbaru ialah M Dafa Andika (7). Pelajar Madrasah Ibtidayah Negeri (MIN) Mentawa Baru Hulu, Kecamatan Mentawa Baru Ketapang itu harus mendapat perawatan di Klinik Terapung.
Menurut Tony (38), paman Dafa, ada empat orang pelajar lainnya yang terjangkit DBD selain keponakannya.
”Sekolahannya sudah di-fogging. Kami tidak tahu keponakan saya ini kena DBD di sekolahan atau di rumahnya, Jalan Baamang Tengah,” katanya, Minggu (2/10).
Tony mengharapkan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kotim melakukan fogging secara merata di lingkungan rumahnya. Sebab, tidak ada yang tahu kapan DBD akan kembali menyerang warga lainnya.
Terpisah, Kasi Pengendalian Penyakit Menular Dinkes Kotim Roby Indra Wahyudi mengatakan, pihaknya telah dilakukan fogging sekitar lingkungan MIN MB Hulu.
”Kami fokus fogging dari Jalan Tiung 2, Gatot Subroto, hingga MIN MB Hulu,” ujar Roby.
Dia mengaku belum menerima permintaan untuk dilakukan fogging di Jalan Baamang Tengah.
SAMPIT - Demam berdarah dengue (DBD) di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) kian meluas. Korban terbaru ialah M Dafa Andika (7). Pelajar Madrasah
- Irjen Andi Rian Kerahkan 1.471 Personel Kawal Pemungutan Suara Pilkada 2024 di Sumsel
- Ditresnarkoba Polda Sumsel Memusnahkan Sabu-Sabu 2.689,06 Gram dan 657 Butir Ekstasi
- DPRD Kota Bogor Gelar Sidak ke OPD, Pastikan Pelayanan Tetap Optimal
- Kejari Batam Tahan 2 Tersangka Korupsi Pengelolaan Anggaran RSUD Embung Fatimah
- Terduga Pelaku Penembakan Warga di Nagan Raya Ditangkap Polisi
- Masa Jabatan Selesai, Tabrani Resmi Melepas Tugas Pjs Wali Kota Tangsel