Wacana Duet Kaesang-Jusuf Hamka Dianggap Ceroboh dan Asal Bapak Senang
Jamiluddin menilai wacana menduetkan Kaesang-Babah Alun yang dilontarkan Airlangga tak jelas dan kontralogika.
"Tidak jelas logika apa yang digunakan Airlangga dalam mewacanakan duet Kaesang-Jusuf Hamka," ungkap dia.
Dia menduga Airlangga hanya ingin ABS kepada Jokowi dengan mewacanakan Kaesang didampingi Babah Alun.
"ABS, karena wacana mendorong Kaesang maju Pilgub Jakarta kesannya hanya untuk menyenangkan Joko Widodo (Jokowi). Airlangga terkesan ingin menunjukkan paling terdepan dalam mengusung keluarga Jokowi," katanya.
Jamiluddin mengaku tak heran Airlangga terus menomorsatukan lingkaran Jokowi dalam kontestasi politik pada 2024.
Airlangga, kata dia, menjadi sosok yang getol mendukung putra Jokowi lainnya, Gibran Rakabuming Raka sebagai cawapres 2024 serta menantu kepala negara Bobby Nasution untuk Pilkada Sumut tahun ini.
"Airlangga jadi menomorduakan kadernya dan mendahulukan keluarga Jokowi, padahal Golkar selama ini dikenal punya banyak kader yang mumpuni dan sangat layak menjadi gubernur," kata Jamiluddin. (ast/jpnn)
Pengamat politik Jamiluddin Ritonga mengkritisi wacana duet Ketum PSI Kaesang Pangarep dengan politikus senior Golkar Jusuf Hamka atau Babah Alun. Seperti apa?
Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Aristo Setiawan
- Ridwan Kamil Akhirnya Ucapkan Selamat Atas Kemenangan Pram-Rano Karno
- KPU Tetapkan Hasil Rekapitulasi, Pramono-Rano Menang di Pilkada Jakarta 2024
- Pilkada Jakarta 2024: Tim Pemenangan RIDO Siapkan Gugatan ke MK
- Haris Rusly Moti: Saya Mendapat Informasi Suara Pramono-Rano Tidak Melampaui 50%
- Warga Jakarta Utara Lapor ke Bawaslu Gegara Tidak Dapat Undangan C6
- Pram-Rano Menang di Pilkada Jakarta 2024, Ganjar Pranowo Bilang Begini