Wacana Prabowo-Airlangga Makin Santer, PAN: Semua Boleh dan Mungkin

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Umum PAN Viva Yoga menilai perjodohan capres dan cawapres sah saja terjadi, termasuk antara Prabowo Subianto dan Airlangga Hartarto.
Terlebih lagi, lanjut dia, pendaftaran capres dan cawapres saat ini belum dibuka oleh KPU.
"Semuanya boleh, dan semua mungkin saja," kata Viva saat dihubungi, Rabu (22/3).
Namun, Viva meyakini, Partai Golkar tak mungkin mengambil keputusan tanpa membahas terlebih dahulu dengan partai politik yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).
Bersama PPP dan PAN dalam konfigurasi capres dan cawapres.
"Saya meyakini bahwa Golkar akan sama dengan PAN, bahwa tidak akan mengambil keputusan sendiri tanpa mengajak anggota KIB lainnya," kata Viva.
Dia pun menegaskan, hingga kini parpol yang tergabung dalam KIB tetap solid. Sehingga, adanya perjodohan yang menguak dipublik merupakan hal biasa dan sangat wajar.
"Seperti PAN, tidak mungkin PAN akan memutuskan sendiri tanpa mengajak dan koordinasi dengan Golkar dan PPP. Sebab KIB itu koalisi lahir batin, saling menguatkan dan membesarkan," ujarnya.
Wakil Ketua Umum PAN Viva Yoga menilai perjodohan capres dan cawapres sah saja terjadi, termasuk antara Prabowo Subianto dan Airlangga Hartarto
- Irwan Fecho Bicara Pembangunan Berkelanjutan di Rakernas IKA SKMA 2025
- Bikin Acara Bertema Kemandirian, KPPI: Perempuan Harus Bersama Memajukan Bangsa
- Indonesia Terbuka soal Kritik Terhadap QRIS
- Bertemu Menkeu AS, Menko Airlangga Bahas Tarif Resiprokal hingga Aksesi OECD
- Prabowo Sebut Petani Harus Bisa Punya Rumah dan Mobil
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Cak Imin: Tergesa-Gesa Amat, Sih