Waduh, Bulan Puasa Malah Berbuat Dosa di Kaki Gunung, Pelakunya Puluhan Orang

jpnn.com, LUMAJANG - Puluhan pemuda ketahuan berbuat dosa di kaki Gunung Semeru, Lumajang, Jawa Timur pada Selasa (19/4).
Dilansir dari JPNN Jatim (jatim.jpnn.com), para pelaku berjumlah 66 orang.
Mereka pesta narkoba di tempat wisata Hutan Bambu yang terletak di kaki Gunung Semeru.
Menurut Kapolres Lumajang AKBP Dewa Putu Eka, para pelaku mengonsumsi narkotika jenis ganja dan minum minuman keras (miras).
Mereka langsung digiring menuju kantor polisi untuk diperiksa.
"Ada sebelas orang yang ditahan," kata Dewa Kamis, (22/4).
Kesebelas orang tersebut ditahan atas kepemilikan barang terlarang berupa ganja.
Sementara yang lainnya tidak ditahan, meski saat dilakukan tes urine 31 orang terkonfirmasi positif mengonsumsi ganja dan 24 orang mengonsumsi minuman keras.
Puluhan pemuda berbuat dosa di kaki gunung saat bulan puasa, pelakunya puluhan orang, begini nasib mereka.
- Ini Alasan Ussy Sulistiawaty tak Beri Reward Kepada Anak-anaknya yang Berpuasa
- Sahur On The Road hingga Main Petasan Dilarang di Kota Tangerang Selama Ramadan
- Penggunaan Listrik di Jakarta Diprediksi Meningkat Selama Ramadan
- Prilly Latuconsina Bakal Sahur Pertama di Lokasi Syuting
- Puasa dan Idulfitri 2025: Libur Sekolah 13 Hari, Tidak Termasuk Tanggal Merah
- Tokopedia-ShopTokopedia Hadirkan Lagi Ramadan Ekstra Seru, Simak Tren Belanja Jelang Puasa