Waduh... Kapal Fery Batam-Tanjungpinang Putar Film Biru saat Berlayar
jpnn.com - TANJUNGPINANG - Salah satu kapal cepat tujuan Batam ke Tanjungpinang diprotes penumpang, lantaran memutar film yang mengandung pornografi. Bahkan kekesalan penumpang sudah disampaikan kepada Wakil Gubernur Kepri, Soerya Respationo.
"Saya berangkat dari Batam sekitar pukul 08.30 WIB. Ditengah perjalanan mereka memutar film mengandung pornografi," ujar Syamsudin Tan salah satu penumpang kepada Batam Pos (Grup JPNN.com), Jumat (1/5).
Ditegaskannya, film yang ditayangkan tersebut, sangat tidak layak untuk dikonsumi secara umum. Apalagi didalam kapal itu, banyak anak-anak. Karena tidak suka dengan hal itu, ia sudah menyampaikan kepada Anak Buah Kapal (ABK) bertugas. Akan tetapi, keluhannya itu tidak direspon sama sekali.
"Kemudian saya mengetuk pintu kapten kapal untuk menyampaikan hal tersebut. Saya bilang, film yang diputar tolong dihentikan. Karena mengandung pornografi," jelasnya.
Menurut Mantan Anggota DPRD Kota Batam Priode 2004-2009 itu, masalah ini sudah ia sampaikan kepada Anggota Komisi III DPRD Provinsi Kepri, Irwansyah. Mendengar hal itu, politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Batam itu berjanji akan menindaklajuti.
"Saya bilang kepada dia (Irwansyah,red). Kalau film yang diputar telanjang,"ungkapnya.
Lebih lanjut katanya, Irwansyah juga sudah menyampaikan persoalan ini kepada Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kepri, Muramis. Dan Dishub Kepri juga berjanji akan melayangkan surat teguran kepada pihak operator, untuk tidak lagi menayangkan film-film yang mengandung unsur pornografi.
"Terakhir, saya juga sampaikan ke Wakil Gubernur Kepri, Soerya Respationo melalui pesan singkat," tutupnya.(jpg/ray/jpnn)
TANJUNGPINANG - Salah satu kapal cepat tujuan Batam ke Tanjungpinang diprotes penumpang, lantaran memutar film yang mengandung pornografi. Bahkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Aliansi Mahasiswa di Batam Laporkan Amsakar Achmad ke Bareskrim Polri, Ini Masalahnya
- Simulasi Makananan Bergizi Berjalan di Banyuasin, Cek Daftar Menu Sehat
- Nilawati Dianiaya Rekan Sesama Pedagang yang Tak Terima Ditegur, Begini Kejadiannya
- Momen Wakapolda Riau Brigjen K Rahmadi Turun ke SD Dukung Program Makan Bergizi Gratis
- SKD CPNS Pemko Pekanbaru, 296 Pelamar Dinyatakan tidak Lulus, Ini Sebabnya
- Terbitkan SE, Pemkab Natuna Pastikan tidak Mengangkat Tenaga Non-ASN Lagi