Waduh, KKB Papua Beraksi Lagi, Lepaskan Tembakan di Polsek Homeyo
jpnn.com, INTAN JAYA - Kabid Humas Polda Papua Kombes Ignatius Benny Prabowo mengakui adanya laporan terkait hilangnya senjata api(senpi) milik Polsek Homeyo yang diduga dilakukan Kelompok Kriminal Bersenjata(KKB).
KKB dilaporkan mencuri dan membawa kabur senjata api milik Polsek Homeyo, Intan Jaya Papua Tengah. Senpi milik Polsek Homeyo dicuri sejak Sabtu petang (15/7) sekitar pukul 18.00 WIT.
Selain mencuri senpi, Minggu pagi (16/7) KKB juga melakukan penembakan ke Polsek dan Koramil Homeyo.
Penembakan itu dilakukan saat pertemuan antara aparat keamanan dengan masyarakat terkait hilangnya senpi milik Polsek.
Dari laporan yang diterima saat pertemuan berlangsung tiba-tiba KKB menembak ke arah Polsek dan koramil.
"Tidak ada korban jiwa baik anggota TNI-Polri maupun masyarakat, " jelas Kombes Benny.
Ketika ditanya KKB kelompok mana yang melakukan penyerangan, Kombes Benny mengaku belum ada laporan terkait kelompok pelaku penembakan.
"Belum ada laporan terkait kelompok pelaku pencurian dan penyerangan, " aku Kombes Benny.
Penembakan dilakukan KKB saat pertemuan antara aparat keamanan dengan masyarakat terkait hilangnya senpi milik Polsek
- Dukung Penuh Pengamanan Pilkada di Puncak, Tim Asistensi Operasi Damai Cartenz 2024 Turun Gunung
- Khusus Calon PPPK, Ini Info Terkini dari Bu Ani
- Pj Gubernur PBD Ingatkan ASN Agar Tidak Bermental Seperti Bos yang Minta Dilayani
- Jenderal Sigit Puji Brimob yang Bebaskan Pilot Susi Air dari Penyanderaan KKB
- Suket Dipalsukan Cawagub Papua, Pria ini buat Surat Terbuka untuk Presiden Prabowo
- Anggaran Gaji 2.300 CPNS-PPPK 2024 Daerah Ini Belum Masuk RAPBD, Waduh!