Waduh, Mobil Polisi Terperosok ke Jurang, Pak Kapolsek Ada di Dalam

jpnn.com, SEMARANG - Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Iqbal Alqudusy membenarkan mobil dinas Polsek Getasan terperosok ke jurang di wilayah Sumegede, Kabupaten Semarang, Jumat (21/10).
Iqbal mengatakan Kapolsek Getasan merupakan salah satu korban dalam insiden itu.
"Mobil ditumpangi kapolsek dan satu anggota, dikemudikan seorang THL (tenaga harian lepas)," kata Iqbal.
Mobil dinas terperosok ke jurang diduga akibat jalan licin karena hujan.
Ketiga penumpang yang terluka dalam kejadian tersebut langsung dievakuasi dan dilarikan ke rumah sakit.
"Ketiga korban berada di RSUD Salatiga untuk diobservasi," katanya.
Mobil yang terperosok ke jurang dalam proses evakuasi oleh Satuan Lalu Lintas Polres Semarang.
Dari laporan yang diperoleh, kendaraan dinas yang terperosok ke jurang tersebut sedang melaksanakan pemantauan persiapan pemilihan kepala desa serta titik-titik rawan longsor di daerah tersebut.
Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Iqbal Alqudusy mengatakan Kapolsek Getasan merupakan salah satu korban dalam insiden itu.
- Pencuri Motor Mahasiswa di Ogan Ilir Diringkus Polisi
- Arena Judi Sabung Ayam Digerebek Polisi, Pemain Sudah Tidak di Lokasi
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi
- Curi Gardan Mobil Truk, Pria di Banyuasin Ditangkap Polisi
- Polsek Indralaya Tangkap Pelaku Penganiayaan di Ogan Ilir
- Bikin Heboh, Tanaman Mirip Ganja Ditemukan di Pekanbaru, Begini Kata Polisi