Waduh... Perancang UU Kesehatan Jiwa Stres
jpnn.com - JAKARTA - Nova Riyanti Yusuf tiba-tiba datang ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR, Kamis (3/12). Mantan Wakil Ketua Komisi IX DPR yang juga perancang UU Nomor 18 tahun 2014 Tentang Kesehatan Jiwa itu ternyata tak berada dalam kondisi prima.
"Ya iyalah, saya stres," kata wanita yang karib disapa Noriyu tersebut.
Hal itu disampaikan karena Noriyu kini tampil berbeda dibandingkan ketika masih menjadi wakil rakyat. Saat ini, politikus Partai Demokrat tersebut tampil dengan rambut pendek.
Lalu, apa tujuan Noriyu datang ke MKD? Dia ternyata tak ingin mengadu. Noriyo hanya ingin berkonsultasi tentang persoalan rumah tangganya dengan seorang anggota DPR komisi XI, Soepriyatno.
Pasalnya, beberapa hari lalu Noriyu melaporkan suaminya itu ke Mapolda Metro Jaya terkait kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).
"Saya agenda lelah, dari malam gak bisa ngapa-ngapain. Hari ini saya enggak ke MKD (untuk melapor), saya gak pernah ke MKD dari dulu. Saya berusaha baik-baik dari dulu. Sekarang saya akan menceritakan atau sharing masalah ini ke pihak MKD," kata Noriyu. (fat/jpnn)
JAKARTA - Nova Riyanti Yusuf tiba-tiba datang ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR, Kamis (3/12). Mantan Wakil Ketua Komisi IX DPR yang juga perancang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Puan Yakin Megawati dan Prabowo Berkeinginan Bertemu Secepatnya
- Tutup Mata atas Aduan Ribka Tjiptaning, Sejumlah Komisioner KPU Jabar Diperingatkan DKPP
- Hakim Pertanyakan Alfedri-Husni ke MK Padahal Petahana
- MKD Akan Panggil Uya Kuya Terkait Konten Kebakaran di Los Angeles
- IMLA Meragukan Komitmen Netanyahu soal Gencatan Senjata di Gaza
- Pertemuan Megawati dan Prabowo Bakal Memecah Dominasi Jokowi