Waduh, SDA Sebut Megawati, Amin Rais dan Karni Ilyas Kecipratan Sisa Kuota Haji

jpnn.com - JAKARTA - Sejumlah pejabat, politisi dan tokoh masyarakat disebut kebagian jatah sisa kuota haji nasional tahun 2012 dari mantan Menteri Agama Suryadharma Ali. Hal ini merupakan salah satu perbuatan Suryadharma yang dinilai KPK sebagai tindak pidana korupsi.
Pembagian sisa kuota haji tersebut diakui oleh Suryadhrama dalam nota keberatan yang dibacakannya di Pengadilan Tipikor Jakarta, Senin (7/9). Dia bahkan menyebutkan nama-nama siapa saja tokoh yang kecipratan jatah tersebut.
Suryadharma menyebut nama mantan Ketua MPR almarhum Taufiq Kiemas dan istrinya, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri ada di antara penerima.
"Taufieq Kiemas dan Megawati Soekarno Putri (dapat kuota untuk) 50 orang," kata Suryadharma.
Suryadharma juga menyebut eks Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro kecipratan kuota untuk 70 orang. Selain itu ada nama politikus senior PAN Amien Rais (10 orang), petinggi media Karni Ilyas (2 orang), anggota keluarga Suryadharma (6 orang) dan sejumlah wartawan dari media cetak dan elektronik.
"Untuk Paspampres Wapres Boediono lebih dari 100 orang," lanjut Suryadharma. (dil/jpnn)
JAKARTA - Sejumlah pejabat, politisi dan tokoh masyarakat disebut kebagian jatah sisa kuota haji nasional tahun 2012 dari mantan Menteri Agama Suryadharma
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BAZNAS dan Ulama Palestina Perkuat Kerja Sama untuk Palestina
- InJourney Hadirkan Tarian Nusantara di TMII, Diikuti 500 Anak Dari Sabang Sampai Merauke
- Minta Eksepsi Aipda Robig Zaenudin Ditolak, JPU Tegaskan Dakwaan Sudah Sah dan Cermat
- KPK Periksa Komisaris PT Inti Alasindo Energy Terkait Kasus Korupsi PGN
- Eks Staf Ahli Pertanyakan Proses Laporan Dugaan Suap Pimpinan DPD RI ke KPK
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung