Waduh! Seluruh Skuad Klub Jerman Ini Terpaksa Dikarantina

Waduh! Seluruh Skuad Klub Jerman Ini Terpaksa Dikarantina
Ilustrasi klub Liga Jerman TSG Hoffenheim. (ANTARA/Gilang Galiartha)

Hasilnya, memperlihatkan hasil positif COVID-19 pada Selasa, saat keduanya bergabung dengan timnas masing-masing.

Secara keseluruhan terdapat tujuh kasus positif COVID-19, setelah penyerang Denmark Jacob Bruun Larsen dan anggota staf klub juga kedapatan positif COVID-19.

Kiper Hoffenheim Baumann, yang menjadi pemain pengganti untuk timnas Jerman pada pertandingan persahabatan melawan Republik Ceko pada Rabu, dua kali hasil tes COVID-19nya menunjukkan hasil negatif.

Namun, DFB memulangkannya untuk menjalani karantina sebagai langkah antisipasi.

"Baumann tidak akan masuk timnas untuk pertandingan-pertandingan internasional mendatang," demikian pernyataan DFB.

Jerman diketahui akan menghadapi Ukraina pada Sabtu dan laga melawan Spanyol pada Selasa mendatang, pada pertandingan UEFA Nations League.

Klubnya Hoffenheim sekarang sedang melakukan kontak yang intensif dengan otoritas-otoritas kesehatan lokal untuk mencegah penyebaran virus.

Pada pekan lalu, Hoffenheim bermain melawan klub Ceko Slovan Liberec pada ajang Liga Europa.

Seluruh skuad klub Jermain ini terpaksa dikarantina karena meningkatnya penyebaran virus Corona (COVID-19).

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News