Waduhh.. Lampu Mercusuar Disikat Maling
jpnn.com - TANJUNG SELOR – Aksi pencurian di Pulau Tias, Kabupaten Bulungan termasuk sangat mengkhawatirkan. Sebab, maling berani mencuri barang yang berguna bagi masyarakat.
Salah satunya ialah lampu solar cell di mercusuan perairan Pulau Tias, Kabupaten Bulungan. Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Bulungan mengalami kerugian hingga ratusan juta.
Kepala Dishubkominfo Bulungan Baharuddin, mengatakan saat pihaknya melakukan pengecekan terhadap mercusuar yang berada di Pulau Tias, sollar cell beserta lampu sudah tidak ada lagi.
“Sudah dicuri sama orang-orang yang tidak bertanggung jawab,” kata Baharuddin kepada Bulungan Post.
Dia mengatakan, pihaknya sulit melakukan pengawasan, pemeliharaan dan perawatan karena sumber daya manusia (SDM) yang belum mumpuni dan perlengkapan juga masih minim. (uki/jos/jpnn)
TANJUNG SELOR – Aksi pencurian di Pulau Tias, Kabupaten Bulungan termasuk sangat mengkhawatirkan. Sebab, maling berani mencuri barang yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemprov Uji Coba Helipad Kantor Gubernur Papua Barat
- Menyamar Jadi Pembeli, Polisi Tangkap Wiraswasta & Mahasiwa Pembawa 2,6 Kg Sabu-Sabu di Siak
- 4 Rumah dan 1 Bengkel di Agam Terkena Longsor, 22 Jiwa Terdampak
- PAM Jaya Pasang Pompa Alkon, Masyarakat Bilang Begini soal Dampaknya
- Bus Rombongan SMP Bogor Kecelakaan di Tol Pandaan-Malang, 4 Orang Tewas
- PPPK 2024 Tahap II, 204 Tenaga Non-ASN Sudah Mendaftar