Waduuh! Mahasiswa Koboi di Bogor Dapat Dukungan Netizen
jpnn.com - BOGOR – Aksi tembak sopir angkot yang dilakukan seorang mahasiswa di Kota Bogor pada Sabtu malam (2/7) menimbulkan polemik di media sosial. Banyak netizen yang mengecam aksi arogan mahasiswa koboi tersebut. Namun, ternyata tidak sedikit juga yang menggunakan peristiwa nahas ini untuk menumpahkan kekesalan kepada sopir angkot di Kota Hujan.
”Wajarrrrrrr angkot di bogor itu bikin emossiiiiiiii… bayangin aja masa bisa berderet sampe 3 lapis di belokan.. astaga itu otak apa ta* kuda.. kok bego banget sih gak mikirin orang lain yg di belakang.,” tulis seorang netizen Keshia Lockhart.
”Ulah make senpi, tampol weh bengeut supirna, emang piseubeleun supir angkot teh sok sangeunahna, teu make perkiraan, (Jangan pakai senpi, pukul saja muka supirnya, emang ngeselin sopir angkot itu, seenaknya gak pakai perkiraan),” sambung akun Sadewa Megantara.
”Ulah hiji mungkul ngabedil angkotna, mun bisa seloba2na…. Ke bogor bebas maracet deui… (Jangan cuma satu tembak angkotnya, kalau bisa sebanyak-banyaknya. Kelak Bogor bebas macet lagi-Red),” tulis Julius Fitriano Dendawijaya.
”Salah sih mahasiswanya, apalagi sampe melepaskan tembakan…… tp angkot di bogor keterlaluan jg…. udah bikin macet, berhenti seenaknya (kaya jalanan punya die)…. coba liat di laladon yg mau menuju arah dramaga dll… (angkot biru).. jalanan depan insan kamil…. jalanannya udah seperti terminal dibuatnya… ditambah lg ulah para calo sialan …. apa ga bikin kesel tuh… jangankan mobil kadang motor aja ga kebagian jalan…. jd jgn 100% salahkan mahasiswanya…. lihat dulu latar belakang masalahnya….,” tulis akun lainnya, Bens Alexander Emang.
Seperti diketahui, angkot angkot 03 jurusan Baranangsiang-Bubulak F 1966 CB, ditembak seorang mahasiswa di Jalan Raya Mayjen Ibrahim Adji, Kelurahan Sindangbarang, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor.
Angkot ini dikemudikan Sapri (32). Peristiwa bermula saat keduanya terlibat aksi salip menyalip. Tidak terima, pelaku berinisial AW (23), yeng menggendarai Honda Civic F 1502 RM langsung menembakan pistol jenis revolver rakitan ke mobil pelaku.
Usai menembak, pelaku kabur. Namun, polisi yang mendapat laporan langsung bergerak dan menangkap pelaku di rumahnya Kompleks IPB 2, Desa Ciherang, Kecamatan Dramaga, Kabupaten Bogor. (pj/dil/jpnn)
BOGOR – Aksi tembak sopir angkot yang dilakukan seorang mahasiswa di Kota Bogor pada Sabtu malam (2/7) menimbulkan polemik di media sosial.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS