Wagub Babel Laporkan Dugaan Korupsi Proyek Kemenhub Ke KPK

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Hidayat Arsani melaporkan datang ke markas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk melaporkan dugaan korupsi di wilayahnya.
Dugaan korupsi yang dimaksud adalah terkait pengadaan Instrument Landing System (ILS) untuk Bandara Depati Amir, Pangkal Pinang.
"Saya kesini kan minta pertolongan KPK untuk menyelesaikan permasalahan ILS di bandara," ujar Hidayat kepada wartawan usai melapor ke KPK, Selasa (24/11).
Menurutnya, alat yang berfungsi memandu pesawat mendarat tersebut sudah lima tahun tidak berfungsi. Padahal pengadaannya menghabiskan anggaran hingga Rp17 miliar.
Hidayat menuding pihak Kementerian Perhubungan sebagai pihak yang bertanggung jawab. Pasalnya, kementerian yang kini dipimpin Ignasius Jonan itu lah yang melakukan pengadaan dengan anggaran dari APBN.
"Kementerian Perhubungan lah yang bertanggungjawab, mungkin Menhub dan ada perusahaan-perusahaan lain," ungkapnya.
Hidayat mengaku pilih lapor ke KPK lantaran tidak mendapat respon sama sekali dari pihak Kemenhub ketika mengadukan masalah tersebut. Dia berharap komisi antirasuah bisa mengusut tuntas dugaan korupsi pembangunan ILS di Bandara Depati Amir.
"Bagi saya sebagai pengawas pembangunan Babel, saya bertanggungjawab kepada rakyat saya," pungkasnya. (dil/jpnn)
JAKARTA - Wakil Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Hidayat Arsani melaporkan datang ke markas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk melaporkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 2 Tahanan yang Kabur dari LPKA Mamuju Ditangkap Polres Majene
- Tragis Kematian Pria di Apartemen Cengkareng Jakbar
- Sebelum Buat Video Permintaan Maaf, Sukatani Ternyata Didatangi Polisi
- Kapolres-Pj Bupati Empat Lawang Tinjau Dapur MBG Buntut Temuan Ulat Dalam Ompreng
- Menjelang Ramadan, Polisi Gerebek Warung Tuak dan Manisan di Musi Rawas, Ini Hasilnya
- Hari Pertama Kerja, Rano Langsung Rencanakan Penggusuran Warga Bantaran Kali Krukut