Wagub Djarot Ancam Tindak Tegas Warga Pinangsia
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menyayangkan tindakan warga Kawasan Pinangsia yang mendatangi kompleks perumahan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama, Selasa (26/5) malam.
"Itu tindakan yang enggak benar, memaksakan kehendak. Itu cara-cara liar yang enggak benar, jadi harus ditindak dengan tegas," kata Djarot di Balai Kota, Jakarta, Rabu (27/5).
Djarot menyatakan, pihaknya tetap menggusur rumah warga di bantaran kali Pinangsia. Bagi warga yang rumahnya tergusur akan dipindahkan ke rumah susun sederhana sewa. "Apalagi mereka menggunakan tanah negara kan? Ya sudah," ucap Djarot.
Mantan Wali Kota Blitar itu mengatakan, pihaknya sudah berdialog dengan warga di bantaran kali Pinangsia. Hal itu dilakukan untuk mencari solusi mengenai penggusuran. "Mereka sudah bilang enggak ada masalah, kok demo lagi," ujar Djarot.
Djarot mengaku tidak mempermasalahkan apabila warga yang digusur tidak mau pindah ke rusun. "Ya udah enggak apa-apa. Artinya, mereka udah punya rumah sendiri kan, alhamdulillah kan. Gitu aja," tandas Djarot. (gil/jpnn)
JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menyayangkan tindakan warga Kawasan Pinangsia yang mendatangi kompleks perumahan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS