Wagub Djarot Mengeluh PNS DKI Susah Diajak Disiplin
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menyatakan, pegawai negeri sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI perlu revolusi mental. Djarot mengungkapkan hal itu menanggapi banyaknya PNS yang telat untuk mengikuti upacara memperingati Hari Kebangkitan Nasional di Lapangan IRTI Monas, Jakarta, Rabu (20/5).
"Itu perlu revolusi mental. Karakternya itu perlu didisiplinkan. Disiplin gitu aja susah, bagaimana pekerjaan lainnya? Yang kecil aja enggak bisa, bagaimana yang besar? Tanggung jawab kecil aja enggak bisa, bagaimana dikasih tanggung jawab yang besar?" kata Djarot di IRTI Monas, Jakarta, Rabu (20/5).
Menurut Djarot, PNS di Pemprov DKI harus memiliki sikap cekatan, memiliki inisiatif, dan tidak menyusahkan orang lain. Para PNS, sambung dia, juga tidak boleh bersikap terlalu santai.
"Jiwanya disentuhlah mereka itu (PNS), supaya enggak kelelak kelelek kayak ular tambang gitu ya. Harusnya cekatan," ucap Djarot.
Mantan wali kota Blitar itu menambahkan, sikap disiplin, gotong royong, jujur, tidak korupsi, dan mau bekerja keras merupakan bentuk revolusi mental. Karenanya Djarot menegaskan, Hari Kebangkitan Nasional harus dijadikan momentum untuk melakukan revolusi mental demi membangun karakter bangsa. "Saya optimis banget bangsa ini bangkit," ujarnya.(gil/jpnn)
JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menyatakan, pegawai negeri sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI perlu revolusi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS