Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria Positif Covid-19, Begini Kondisinya

Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria Positif Covid-19, Begini Kondisinya
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria terkonfirmasi positif coronavirus disease 2019 (Covid-19).

Orang nomor 2 di Pemerintah Provinsi DKI itu dipastikan terjangkiti Covid-19 setelah menjalani pemeriksaan usap atau swab test pada Jumat lalu (27/11).

"Alhamdulillah, meskipun hasil testing pada Jumat kemarin menunjukkan positif COVID-19, namun kondisi saya tetap dalam keadaan baik dan terkendali," kata Ariza -panggilan akrabnya- dalam keterangannya, Minggu (29/11).

Politikus Partai Gerindra itu menambahkan, saat ini dirinya tengah menjalani isolasi mandiri. Namun, Ariza tetap dalam pengawasan tenaga kesehatan.

Ariza menambahkan, keluarga dan stafnya juga telah menjalani tes usap. "Mohon doanya agar kami semua dalam kondisi sehat walafiat," harapnya.

Mantan pimpinan Komisi Pemerintahan DPR itu menegaskan bahwa saat ini dirinya dalam kondisi sehat. Ariza juga  mengimbau warga DKI Jakarta tetap berdisiplin menjalankan protokol kesehatan Covid-19.

"Jakarta belum terbebas dari pandemi Covid-19. Jangan ragu dan takut untuk saling mengingatkan protokol 3M. Tetap tingkatkan iman, imun, dan aman bahkan hingga di dalam lingkup keluarga kita," pintanya Ariza.(mcr1/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria terkonfirmasi positif Covid-19, berdasarkan hasil swab test pada Jumat (27/11).


Redaktur & Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News