Wagub Jabar Tantang Kepala Sekolah Berani Berinovasi
Tak ketinggalan, pada kegiatan yang diawali dengan Apel Pagi di Halaman SMK Negeri 3 Kuningan, Kang Uu menekankan akhlak dan moralitas. Sebab sepintar apapun seseorang, perlu dibarengi dengan akhlak yang baik. Ini sesuai misi Jabar Masagi menghadirkan generasi muda yang punya fisik prima (PQ), Cerdas (IQ), Akhlak Mulia (EQ), dan rajin beribadah (SQ).
Terkait hal itu, Uu juga mendorong para Kepala Sekolah agar bisa mengaktifkan wadah kegiatan, Ikatan Remaja Masjid (IRMA) di Sekolah. Tentunya dengan pengawasan. Demi menghindari masuknya paham -paham menyimpang dari luar sekolah.
Pun selain itu, untuk mendukung pembangunan moral dan karakter, Pemerintah Daerah (Pemda) Provinsi Jawa Barat saat ini juga menghadirkan Program Ajengan Masuk Sekolah (AMS), yang akan memberikan pemahaman Islam Wasathiah (mengambil jalan tengah) kepada para pelajar.
"Pun tantangan di dunia pendidikan, perlu diantisipasi. Tumbuhkan rasa nasionalisme terhadap anak- anak. Sehebat apapun ideologi luar, kalau anak- anak kita cinta negara, cinta rakyat, dan berakhlak mulia, maka bangsa kita akan selalu kuat," ucap dia. (ikl/jpnn)
Wagub Jabar Uu Ruzhanul Ulum menantang kepala sekolah SMA/SMK/SLB untuk berani berinovasi dan berpikir out of the box dalam mengakselerasi misi pembangunan pendidikan Jabar yang Juara Lahir dan Batin.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Prabowo Mau Maung Pindad Jadi Mobil Dinas Gubernur, Bey: Tunggu Arahan Pusat
- Detik-detik Gedung Sate Diguncang Gempa, Pegawai Loncat dari Ruang Setda
- Pemkab Sumedang Uji Coba Makan Siang Bergizi Partisipatif, Sekda Jabar: Ini Menginspirasi
- AstraZeneca Menggandeng Pemprov Jabar Pulihkan DAS Citarum
- Pemprov Jabar Kukuhkan 52 Anggota Paskibraka, Tak Ada Aturan Lepas Hijab
- 41 Ribu Anak di Jabar Terpapar Judi Online, Pemprov Bilang Begini