Wah Berat Nih! Masih Remaja Sudah Jadi Maling
jpnn.com - BALIKPAPAN –PT Surya Sarana Sentosa, disatroni dua kawanan pencuri beberapa waktu lalu. Aksi pencurian diketahui pekerja pada pagi harinya. Saat itu, pekerja tidak mendapati 3 unit laptop, mesin pompa air dan mesin vibrator (alat-pengecoran) termasuk beberapa potongan besi hilang.
Kejadian aksi pencurian ini langsung dilaporkan kepada Polsek Bandara. Tidak membutuhkan waktu lama pasca aksi pencurian, tersangka pencurian LO (18) berhasil dibekuk tim buser Polsek Bandara.
“Tersangka kami amankan dari rumahnya di Gang Mawar, Jalan Marsma R Iswahyudi RT 03 Sepinggan Raya Kecamatan Balikpapan Selatan,” terang Kapolsek Bandara AKP Boney Wahyu, Rabu (23/12).
Boney mengatakan, setelah menjalani pemeriksaan ternyata tersangka LO merupakan resedivis kasus curamor. Dalam melancarkan aksinya, LO tidak sendirian tetapi dibantu oleh satu temannya yang berinisial D dan kini masuk Daftar Pencarian Orang (DPO). (ono/jos/jpnn)
BALIKPAPAN –PT Surya Sarana Sentosa, disatroni dua kawanan pencuri beberapa waktu lalu. Aksi pencurian diketahui pekerja pada pagi harinya.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Masa Cuti Kampanye Berakhir, Aep Syaepuloh Kembali Jabat Bupati Karawang
- Disapu Banjir Bandang, 10 Rumah di Tapsel Sumut Hanyut
- Heboh Anggaran Belanja Gamis & Jilbab Senilai Rp 1 M Lebih di Kabupaten Banggai
- Kunker ke Riau, Menteri Hanif Faisol Tutup TPA Liar di Kampar
- 209 Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Kadupandak Dievakuasi
- Ombudsman Minta Polda Sumbar Ungkap Motif Kasus Polisi Tembak Polisi Secara Transparan