Wah Gawat, Lampu di Jalan Umum Terancam Dimatikan PLN
jpnn.com - SAMPIT - Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kotawaringin Timur Muhammad Shaleh mengatakan, penerangan jalan umum (PJU) di Kotim terancam diputus secara sepihak oleh PT PLN.
Menurut Shaleh, pemutusan dilakukan apabila tagihan kontrak yang tersisa Rp 700 juta tidak bisa dibayarkan Pemkab Kotim hingga akhir September ini.
“Itu kita diberikan batasan waktu sampai akhir September, kalau tidak dibayar maka Kota Sampit akan gelap gulita,” ungkap Shaleh di laman Radar Sampit, Kamis (1/9) kemarin.
Informasi itu, sambung Shaleh, diterima saat dia bersama komisi IV melakukan pembahasan APBD Perubahan dengan pihak Dinas Pertamanan Tata Kota dan Kebersihan (Disperstasih) Kotim.
Menurutnya, dalam rapat tersebut terungkap, ada dana yang dianggarkan di APBD murni hanya Rp 2,1 miliar untuk pembayaran PJU tahun ini. Sedangkan total yang mesti dibayar Rp 2,8 miliar.
Politikus PAN Kotim ini juga menyayangkan sikap tim anggaran pemerintah daerah (TAPD) yang menilai apa yang disampaikan Dispertasih kepada komisi IV hanya mengadu domba.
“Semestinya mereka (tim anggaran) tidak boleh seperti itu dong. Mereka sama-sama di eksekutif, masa dibilang sikap Dispertasih yang meinginginkan anggaran tambahan itu mengadu domba,” papar Shaleh. (ang/gus/jos/jpnn)
SAMPIT - Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kotawaringin Timur Muhammad Shaleh mengatakan, penerangan jalan umum (PJU) di Kotim terancam diputus secara
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Longsor di Karo, 9 Orang Meninggal Dunia, Satu Hilang
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Macet Total, Ternyata Ini Penyebabnya
- Alhamdulillah, Warga Cikaret Kini Miliki Trafo PLN, Aliran Listrik Makin Stabil
- Jembatan Sungai Rokan Miring, Kendaraan Berat Dilarang Melintas
- Masa Cuti Kampanye Berakhir, Aep Syaepuloh Kembali Jabat Bupati Karawang
- Disapu Banjir Bandang, 10 Rumah di Tapsel Sumut Hanyut