Wah, Pilgub Kalteng Bakal Mundur Sampai 2016
jpnn.com - PALANGKA RAYA - Harapan Pemerintah agar pelaksanaan Pilkada yang sempat tertunda, termasuk Pilgub Kalteng untuk digelar pada 2015 terancam gagal. Pasalnya, sampai Senin (21/12) belum juga ada kepastian.
Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kalteng, Ahmad Syar'i mengatakan pihaknya sampai sekarang dalam posisi menunggu, karena semuanya ada di KPU RI dan jika ada putusan maka dilaksanakan. Namun sudah menyampaikan kesiapan untuk pelaksanaan pilgub Kalteng ini.
"Kami tunggu saja keputusannya. Tapi sudah sampaikan alternatif, jika pasangan calon (Paslon) dua dan tiga Paslon," terang Syar'i kepada Kalteng Pos (grup JPNN), kemarin.
Saat ditanya berapa waktu yang dibutuhkan untuk menggelar pemilihan? Syar'i menegaskan sebelumnya persiapan untuk dua Paslon butuh waktu sekitar 14 hari mulai mencetak hingga sampai ke Tempat Pemungutan Suara (TPS).
"Kami sudah melapor kepada Kemendagri melalui KPU RI, berapa waktu dibutuhkan, kemudian berapa pendanaan untuk dua Paslon atau tiga Paslon. Tapi saya tidak etis sampaikan ke publik dan tetap menunggu putusan pusat dahulu," jelasnya.
Kalau dua paslon, maka kemungkinan menggelar pemilihan di 2015 ini cukup terbuka. Tapi kalau tiga Paslon, maka sulit merealisasikan pemilihan pada tahun ini. (ari/ans/dkk/jpnn)
PALANGKA RAYA - Harapan Pemerintah agar pelaksanaan Pilkada yang sempat tertunda, termasuk Pilgub Kalteng untuk digelar pada 2015 terancam gagal.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Prabowo Bilang Nasi Goreng Megawati Enak Sekali, Masa, sih?
- Tanggapi Isu Menhut Mau Membabat Hutan, Ahmad Yohan Singgung Penghijauan
- Terungkap! Komunikasi Prabowo-Megawati Lancar Meski Belum Bertemu Sejak Pelantikan
- Peran Politik Muzani Gerindra Sebagai Perantara Komunikasi Prabowo-Megawati
- Kejagung Bangun Sistem Pantau Tuntutan Jaksa, Sahroni: Keren, Pastikan Semua Patuh!
- Komisi II Bakal Undang Mendagri-KPU Bahas Opsi Pelantikan Kepala Daerah Terpilih