Wahai Lukas Enembe, Dengarlah Pesan Kepala Suku Wali Papua Ini
Melianus juga mengimbau warga yang melindungi Lukas untuk pulang ke rumah masing-masing dan berkumpul dengan keluarga mereka.
Dia berharap seluruh masyarakat Papua dapat menciptakan situasi yang damai dan tidak terprovokasi oleh hasutan-hasutan yang dapat merugikan warga Papua.
"Beri kesempatan kepada KPK untuk melakukan tugasnya dengan baik," ucap Melianus.
KPK sebelumnya menyayangkan adanya pihak-pihak yang membangun opini agar Gubernur Papua Lukas Enembe menghindari pemeriksaan.
Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri mengatakan tiap penanganan kasus yang dilakukan lembaganya, termasuk soal Lukas Enembe adalah murni penegakan hukum.
"Kami meminta kepada pihak-pihak tertentu untuk tidak memperkeruh dan memprovokasi masyarakat dengan narasi-narasi adanya kriminalisasi maupun politisasi," ucap Ali di Jakarta, Jumat (30/9). (antara/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Kepala Suku Wali di Papua Melianus Wali menyampaikan pesan khusus untuk Gubernur Lukas Enembe yang jadi tersangka dugaan suap dan gratifikasi di KPK.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Pimpinan KPK Sudah Dipilih, Alexander Marwata: Mustahil Bersih-bersih dengan Sapu Kotor
- Sahroni Desak Kejagung Sikat Semua yang Terlibat Kasus Ronald Tannur hingga Tingkat MA
- 2 Bos PT Damon Indonesia Berkah Diduga Jadi Makelar Pengadaan Bansos Presiden
- KPK Dalami ke Mana Saja Wali Kota Semarang Mbak Ita Menukar Uang
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Gembira, Honorer Tercecer dan Database Bisa Seleksi PPPK, Jumlah Peserta jadi Makin Banyak
- Dalami Uang Suap kepada Paman Birin, KPK Periksa 4 Pihak Ini