Wajah Sepak Bola Malaysia Tercoreng, Laos Iriskan Luka di Piala AFF U-23 2022

jpnn.com, KAMBOJA - Timnas Malaysia U-23 harus menahan malu saat takluk di tangan Laos pada Piala AFF U-23 2022.
Bertanding di Prince Stadium, Jumat (18/2) sore WIB, anak asuhan Brad Maloney menyerah dengan skor tipis 1-2.
Harimau Muda -julukan Malaysia U-23- sejatinya mampu unggul terlebih dahulu melalui Selvan Anbualagan pada menit ke-45+1.
Namun, Laos berbalik unggul lewat gol Bounkong (56') dan Phetdavanh Somsanid (79').
Skor 1-2 bertahan hingga akhir pertandingan yang membuat Malaysia gagal meraih kemenangan perdana di Piala AFF U-23 2022.
Seusai laga, Pelatih Malaysia U-23 Brad Maloney mengaku anak asuhannya kurang fokus saat meladeni Laos.
Terbukti setelah mencetak gol pembuka, Malaysia seperti kehilangan konsentrasi.
"Kami kehilangan beberapa momentum di laga ini, terutama di babak kedua kami kehilangan fokus sehingga takluk dari Laos," ungkap pelatih asal Australia itu dilansir dari New Straits Times.
Timnas Malaysia U-23 harus menahan malu seusai takluk dari Laos pada Piala AFF U-23 2022
- Sukseskan Perdamaian, Malaysia Siap Tampung Warga Palestina
- President University dan INTI International University Malaysia Berkolaborasi di Bidang Teknik Sipil
- Lagi-Lagi, Mantan PM Malaysia Tersandung Kasus Korupsi
- Bakal Ada Operasi Pasar di 500 Titik, Harga Sembako Harus Lebih Murah dari Malaysia
- Pantai Hospital Ayer Keroh, Pilihan Pasien Indonesia untuk Layanan Medis Tingkat Lanjut
- Ini Layanan Medis Bedah Robotik Canggih di Pantai Hospital Ayer Keroh