Wajah Sumiati Akan Direkonstruksi Total
Mabes Polri Temukan Pemalsuan Usia
Sabtu, 27 November 2010 – 08:02 WIB
JAKARTA - Perhatian dunia internasional terhadap penyiksaan Sumiati, Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal Dompu, NTT, yang kini dirawat di Arab Saudi semakin meningkat. Tim dokter RS King Fahd, Madinah, yang merawat Sumiati telah sukses merampungkan operasi plastik bagi kulit kepalanya yang hilang. Dalam waktu dekat, mereka bahkan merancang operasi rekonstruksi total pada wajah wanita berusia 23 tahun itu pada bagian hidung, bibir, gigi dan telinga.
"Biaya pengobatan Sumiati sampai selesai akan ditanggung oleh RS King Fahd. Selain itu juga disiapkan psikiater untuk mememulihkan trauma Sumiati, " ujar Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Meneg PPA) Linda Amalia Sari dalam pesan singkat kepada wartawan di Jakarta tadi malam (26/11).
Baca Juga:
Linda yang kini berada di Madinah kemudian bertemu dengan pengacara Sumiati, Saud Awad Al Hijaili, dari Islamic and Civilian Laws Consultation Office. Kepada pengacara, Menteri meminta agar masalah Sumiati dapat ditangani dengan proses hukum yang cepat, tepat,adil dan professional.
Usai menjenguk Sumiati, Linda mendapatkan fakta bahwa dia TKI karena ingin menabung untuk biaya kuliah. Karena itu, pemerintah akan merealisasikan mimpi Sumiati untuk bisa kuliah setelah proses penyembuhan fisiknya tuntas. "Dia satu-satunya anak perempuan dalam keluarga, dia kemari ingin mencari uang untuk kuliah. Nanti kalau ingin kuliah kami akan bantu, insya Allah," kata Linda.
JAKARTA - Perhatian dunia internasional terhadap penyiksaan Sumiati, Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal Dompu, NTT, yang kini dirawat di Arab Saudi
BERITA TERKAIT
- 5 Berita Terpopuler: Terungkap Kriteria Honorer dapat Afirmasi di Seleksi PPPK, Silakan Lapor ke Sini jika Ada Kekurangan
- Program Sarapan Sehat Bergizi tak Hanya untuk Anak Didik, Tetapi juga Menyasar Para Guru
- Heboh Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Perintah Kapolri Tegas!
- Kasat Reskrim Tewas Ditembak AKP Dadang Iskandar, Ini Diduga Pembunuhan Berencana
- Ariawan: KWP Siap Berkolaborasi dengan DPD RI Demi Bangsa dan Negara
- Judi Online Rusak Generasi Muda, Menpora Dito Nyatakan Perang