Wajah Sumiati Akan Direkonstruksi Total
Mabes Polri Temukan Pemalsuan Usia
Sabtu, 27 November 2010 – 08:02 WIB
Dia memastikan RS King Fahd sudah menangani luka Sumiati dengan cepat dan memberikan fasilitas yang luar biasa. Selain itu, di RS King Fahad, Sumiati ditemani staf KJRI Jeddah bernama Kurniati selama 24 jam. Perawat RS King Fahd juga tak sedikit yang berasal dari Indonesia sehingga anak pasangan Makani dan Salam Mustafa itu bisa merasa nyaman.
Hingga kini RS King Fahd masih melarang Sumiati difoto. Rombongan Linda pun dilarang mengambil gambar Sumiati walaupun dengan alasan untuk laporan kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). "RS yang melarang untuk menghormati pasien agar tidak dipublikasikan dalam kondisi yang kurang baik," kata Duta Besar Indonesia untuk Arab Saudi Gatot Abdullah Mansyur ketika dihubungi dari Jakarta.
Secara terpisah, Mabes Polri juga melakukan investigasi menyusul terungkapnya penganiayaan terhadap Sumiati. Dari proses pemberangkatan, polisi menemukan indikasi adanya pemalsuan data saat pemberangkatan. Menurut polisi, pelanggaran itu pada pemalsuan umur oleh perusahaan yang mengirim Sumiati ke Saudi. "Kita dapat informasi dari Satuan Reskrim Dompu, ada dugaan, Sumiati ini di bawah umur saat dikirim ke Saudi," kata Direktur Satu bidang Tindak Pidana Umum (Pidum), Brigjen (Pol) Agung Sabar.
Sumiati diberangkatkan ke Madinah Sumiati oleh PT Rajana Putri untuk bekerja sebagai Penata Laksana Rumah Tangga sejak 18 Juli 2010. Dalam dokumen keberangkatan itulah diduga umur Sumiati dipalsukan lebih tua dari sebenarnya. Polisi menyebut Sumiati lahir pada 12 Agustus 1992. Namun saat diberangkatkan disebutkan berusia 23 tahun. Temuan polisi ini berdasarkan hasil pemeriksaan sejumlah kerabat Sumiati dan dokumen pendidikan paket B miliknya. "Informasinya berasal dari tim yang baru kembali dari Dompu," tukasnya. Jika terbukti ada pemalsuan perusahaan pengirim itu dapat dikenaksn sanksi pidana. (zul)
JAKARTA - Perhatian dunia internasional terhadap penyiksaan Sumiati, Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal Dompu, NTT, yang kini dirawat di Arab Saudi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Dua Tokoh Siap Luncurkan Creative Hub Bertema Laut di Bali
- Ary Ginanjar Apresiasi Komitmen Kemendagri Membangun ASN Ber-AKHLAK
- Prakiraan Cuaca Hari Ini 23 November: Hujan Ringan & Deras Disertai Petir di Mayoritas Kota Besar
- 5 Berita Terpopuler: Terungkap Kriteria Honorer dapat Afirmasi di Seleksi PPPK, Silakan Lapor ke Sini jika Ada Kekurangan
- Program Sarapan Sehat Bergizi tak Hanya untuk Anak Didik, Tetapi juga Menyasar Para Guru
- Heboh Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Perintah Kapolri Tegas!