Wajib Diketahui! Peringatan dari BMKG untuk Warga di Dua Daerah Ini
Kamis, 16 Juli 2020 – 02:58 WIB

Prakiraan cuaca dari BMKG. Foto: JPG/Pojokpitu
jpnn.com, JAKARTA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengingatkan masyarakat mewaspadai cuaca hujan disertai angin kencang di dua wilayah ini yakni wilayah Jakarta Timur dan Jakarta Selatan pada Kamis siang menjelang sore hari.
Wilayah Jakarta Timur dan Jakarta Selatan diprakirakan akan terjadi hujan ringan pada siang hari, sementara pada pagi hari dan malam hari berawan tebal dan cerah berawan.
Sementara untuk wilayah Jakarta Barat, Jakarta Pusat, dan Jakarta Utara diprakirakan cuaca berawan tebal dan cerah berawan mulai dari pagi hingga malam hari.
Sedangkan, di Kepulauan Seribu akan terjadi hujan ringan pada pagi hari, sementara siang dan malam hari berawan dan cerah berawan.
Suhu udara pada Kamis ini diprakirakan sekitar 22-34 derajat Celcius dengan kelembapan 70-90 persen.(Antara/jpnn)
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengingatkan masyarakat mewaspadai cuaca hujan disertai angin kencang di dua wilayah ini.
Redaktur & Reporter : Friederich
BERITA TERKAIT
- Cuaca Hari Ini: Sebagian Kota Besar Diguyur Hujan
- Peringatan Gelombang Tinggi dari BMKG Akibat 2 Siklon
- Waspada Gelombang Tinggi di Sejumlah Wilayah Ini
- Komentar Sahroni Soal Penanganan Kasus Penganiayaan ART di Jakarta Timur
- Diiming-imingi Beli Baju, Anak Perempuan 13 Tahun di Pasar Rebo Diduga Diculik Tetangga
- BMKG Sebut Ada Potensi Gelombang hingga 4 Meter di Sumbar