Waka MPR Sebut Peningkatan Kesejahteraan Bisa Tingkatkan Kualitas Guru
"Peningkatan kualitas belajar dan mengajar sangat dibutuhkan sebagai bagian upaya mengakselerasi lahirnya generasi penerus yang berkarakter kuat dan berdaya saing," tutur Rerie, sapaan akrab Lestari.
Rerie yang juga anggota Komisi X DPR RI dari Dapil II Jawa Tengah itu berharap, setelah kesejahteraan guru ditingkatkan, upaya pemerataan sebaran guru berkualitas di tanah air harus segera dilakukan.
Langkah tersebut, tegas Rerie, penting untuk direalisasikan agar upaya mewujudkan pendidikan yang berkualitas secara merata di Indonesia dapat segera terwujud.
Anggota Majelis Tinggi Partai NasDem itu berharap langkah peningkatan kesejahteraan dan pemerataan sebaran guru berkualitas itu mendapat dukungan dari semua pihak seperti pemerintah pusat dan daerah, serta masyarakat.
Sebab, kata Rerie, dengan meratanya pendidikan berkualitas, semakin banyak anak bangsa yang memiliki kemampuan dan daya siang untuk menghadapi sejumlah tantangan.
"Ini sebagai bagian pembangunan sumber daya manusia yang lebih baik di masa depan," kata Lestari Moerdijat. (jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat mengatakan kesejahteraan guru bisa meningkatkan kapasitas tenaga pengajar dalam proses belajar mengajar.
Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Dedi Sofian, JPNN.com
- Prabowo Naikkan Gaji Guru, Sebegini Perinciannya
- Di Hadapan Perwakilan Parlemen India, Waka MPR Tegaskan Ingin Atasi Krisis Iklim
- Prabowo Bukan Omon-Omon! Anggaran Kesejahteraan Guru Naik Rp 16,7 T
- Kalah Cantik
- Syarat Kenaikan Gaji Guru ASN & Honorer, Simak Pernyataan Presiden Prabowo Ini
- Yayasan GSN dan PT Atthaya Teken MoU soal Bantuan Pupuk untuk Petani Miskin