Wakapolri Komjen Gatot: Kalau Ada Polisi Cari Kesalahan, Laporkan!
jpnn.com, JAKARTA - Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono meminta penjabat (Pj) kepala daerah agar jangan takut menggunakan anggaran untuk program kerja selagi dipakai sesuai peruntukan.
Dia juga mengingatkan kepada para pejabat itu supaya melapor apabila ada anggota Polri yang pengin bermain dengan cara mencari kesalahan dalam penggunaan anggaran.
"Jangan takut, ragu untuk segera mengeksekusi kegiatan-kegiatan, program-program yang didukung anggaran, sepanjang dilakukan sesuai aturannya, enggak usah ragu," kata Gatot dalam rakor dengan Pj kepala daerah di Gedung Kemendagri, Jakarta Pusat, Kamis (16/6).
"Bila nanti ada penyidik-penyidik Polri cari-cari kesalahan, laporkan nanti," jelasnya.
Perwira menengah Polri itu memastikan pihaknya akan terus berkoordinasi dengan pemerintah daerah guna mengantisipasi adanya penyelewengan dana khususnya untuk program kerja.
Namun, Gatot menyebut pihaknya akan terlebih dahulu memberikan peringatan sebelum melakukan penindakan bagi siapa saja yang terindikasi korupsi.
"Sebelum itu terjadi (korupsi) ingatkan sampaikan ke bupati, Pak wali kota, Pak bupati, ibu bupati, gubernur ingatkan," jelasnya.
Mantan Kapolda Metro Jaya itu mengatakan pihaknya meminta kepada Pj kepala daerah untuk terus memberikan pendampingan guna mencegah praktik korupsi.
Wakapolri meminta kepada penjabat (Pj) kepala daerah agar jangan takut menggunakan anggaran untuk program kerja selagi...
- Punya Modal Besar, Sahabat Yoshua Dinilai Bisa Tingkatkan Elektabilitas Calon Kepala Daerah
- Ali Nurdin Sebut Komjen Ahmad Dofiri Sebagai Sosok Berintegritas, Cocok jadi Wakapolri
- Kapolri: Agus Andrianto Terlihat Seram, Padahal Hatinya Baik
- Komjen Ahmad Dofiri Resmi jadi Wakapolri, Pelantikan Kapolda Tunggu Pilkada Selesai
- Edi Sebut Komjen Pol Ahmad Dofiri Tepat Jabat Wakapolri, Begini Alasannya
- Kementerian LH/BPLH Layangkan Surat Peringatan kepada 306 Kepala Daerah Terkait TPA Sampah, Ini Penyebabnya