Wakapolri Ungkap Alasan Pelibatkan KPK Usut Kasus Novel
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Kepala Kepolisian RI (Wakapolri) Komjen Pol. Syafruddin menilai penanganan kasus kekerasaan terhadap penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan, semakin bagus. Apalagi, dalam menangani kasus tersebut, Polri melibatkan KPK untuk ikut mendampingi dan memantau pekembangannya sehingga publik tinggal menunggu hasil investigasinya.
Terkait kekecewaan Novel terhadap perkembangan penanganan kasusnya, mantan Kadiv Propam Polri ini menganggapnya wajar.
“Ya tidak apa-apa, wajar kecewa itu sebagai manusia. Investigasi belum terungkap tuntas, wajar. Semua bukan hanya novel, banyak korban-korban,” ucap Syafruddin di komplek Istana Negara Jakarta, Selasa (15/8).
Terkait adanya desakan dari Novel supaya dibentuk Tim Gabungan Pencari Fakta (TPGF), jenderal bintang tiga ini menegaskan itu bukan kapasitas Polri.
Lapigula, Polri dengan KPK sudah satu tim dalam mengusut penyiraman air keras terhadap Novel. Bahkan, secara implisit Wakapolri menyampaikan alasan pelibatan lembaga antirasuah dalam mengawal penanganan kasus Novel.
“Silakan, Anda kalau percaya KPK, publik sekarang opini publik yang paling dipercaya adalah KPK. Jadi sekarang sudah diinvestigasi sendiri oleh KPK dan Polri,” tandasnya.(fat/jpnn)
Wakil Kepala Kepolisian RI (Wakapolri) Komjen Pol. Syafruddin menilai penanganan kasus kekerasaan terhadap penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Pria di Sindangkerta Lakukan Penyiraman Air Keras kepada Istri, Ini Masalahnya
- Wanita di Bekasi jadi Korban Penyiraman Air Keras, Polisi Memburu Pelaku
- Wanita Disiram Air Keras di Bekasi, Korban Kenal Pelaku
- Polisi Disiram Air Keras di Cilincing Jakut, Pelaku Ternyata....
- Denny Sumargo Menyesal Datangi Rumah Farhat Abbas, Ini Sebabnya
- Legawa Dipolisikan, Novi Fokus Bujuk Agus Lanjutkan Pengobatan