Wakapolsek Teler Akhirnya Dipaksa Lengser
jpnn.com - JAKARTA - Ulah Wakapolsek Kemayoran AKP Jamal Alkatiri yang mabuk di depan toko aksesoris sepeda motor di Jalan Otista Raya, Jakarta Timur, Senin (8/8) akhirnya berbuntut sanksi. Jamal yang teler sambil pamer pistol akhirnya dicopot dari jabatannya saat ini.
Wakapolres Metro Jakarta Pusat AKBP Roma Hutajulu mengatakan, pihaknya sudah mencopot Jamal dari posisi Wakapolsek Kemayoran. Tujuannya adalah untuk mempermudah persidangan etika oleh Propam Polres Metro Jakarta Pusat.
Roma menambahkan, Jamal sudah melakukan tindakan indisipliner karena menganggu ketertiban umum dan kenyamanan bermasyarakat. "Baru saja dicopot," kata Roma saat dikonfirmasi, Selasa (9/8).
Terpisah, Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Dwiyono mengatakan, ulah jamal telah mencoreng nama baik institusi. Dwiyono menilai pencopotan Jamal sebagai langkah agar anggota polisi belajar dan introspeksi diri.
"Kami akan lakukan pembinaan internal walau mereka capek atau lelah," pungkas Dwiyono.(mg4/jpnn)
JAKARTA - Ulah Wakapolsek Kemayoran AKP Jamal Alkatiri yang mabuk di depan toko aksesoris sepeda motor di Jalan Otista Raya, Jakarta Timur, Senin
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS