Waketum PB Porserosi: Muddai Madang Paling Pantas Pimpin KONI Pusat
Ganjar juga menyebut Muddai sudah menyiapkan program KONI Pusat ke depan baik dalam upaya meningkatkan prestasi olahraga Indonesia maupun dalam penggalangan dana melalui sponsor dan badan usaha milik negara (BUMN).
Sebelumnya, Muddai yang juga pengusaha mengajukan diri karena sudah punya konsep untuk membangun prestasi olahraga.
Program tersebut antara lain membangun koordinasi yang sangat erat antara KONI, KOI, dan Kemenpora.
"Saya ingin hubungan ketiga lembaga lebih solid lagi. Semuanya harus terencana, berjalan dengan baik dan transparan," katanya.
Dia juga sangat memahami kesulitan masalah dana pembinaan olahraga. Apalagi, KONI Pusat sebagai tempat bernaungnya induk-induk organisasi olahraga amatir (PB/PP) memiliki tugas dan tanggung jawab dalam pembinaan prestasi olahraga Indonesia.
"Selain bantuan dana dari pemerintah melalui APBN, saya akan mencoba mencarikan dana KONI melalui sponsor dan melibatkan pihak-pihak swasta dan BUMN yang memiliki dana CSR (corporate social responsibility)," imbuhnya. (jos/jpnn)
Wakil Ketua Umum PB Porserosi Ganjar Razuni menilai Muddai Madang layak menjadi orang nomor satu di KONI Pusat periode 2019-2023.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Triathlon Indonesia Targetkan Mendominasi dan Juara Umum SEA Games 2025
- Letjen TNI (Purn) Marciano Norman Didukung Kembali jadi Ketum KONI, Bamsoet Ungkap Hal Ini
- GOR Mimika Sport Complex Diharapkan Jadi Tempat Menempa Atlet Basket Indonesia
- KONI Pusat Ingin Gaung PON 2020 Papua Lebih Bergema
- Lihat Nih, Letjen Marciano Norman Serahkan Bendera Kepada Panglima TNI
- Penjelasan Tebaru Jaksa Agung Tentang Kasus Dana Hibah KONI Pusat