Waketum PSSI Zainudin Amali Mengaku Sangat Tegang, Mengapa?
jpnn.com, PHNOM PENH - Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali mengaku merasa tegang saat melihat langsung laga Timnas U-22 Indonesia melawan Vietnam pada babak semifinal cabor sepak bola SEA Games 2023 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Sabtu (13/5) malam.
Mantan menteri pemuda dan olahraga itu menuturkan ketegangan tersebut terasa berbeda dibandingkan saat menyaksikan laga-laga sebelumnya antara Timnas Indonesia dengan negara lain.
Amali menyebut pertandingan itu berjalan sangat ketat dan dramatis. Penerima gelar profesor kehormatan dari Universitas Negeri Semarang itu sampai menyempatkan diri ke toilet demi meredakan ketegangannya.
Amali pun sempat bertanya-tanya kepada dirinya sendiri mengapa tingkat ketegangan yang dirasakannya begitu besar dibandingkan dengan saat masih menjabat sebagai Menpora RI.
"Kenapa ya, kok saya setegang ini? Biasanya tidak," ujar Amali seusai menyaksikan Timnas Merah Putih menumbangkan Vietnam.
Menurut Amali, ketegangan itu ada kaitannya dengan posisinya saat ini sebagai wakil ketua umum PSSI.
"Setelah saya pikir-pikir, ternyata ketegangan saya saat menonton itu karena sudah menjadi pengurus PSSI. Kalau dahulu, kan, belum menjadi pengurus," katanya.
Amali menambahkan ketegangan yang dirasakannya menjadi-jadi saat dua pemain Timnas Indonesia, Alfeandra Dewangga dan Pratama Arhan, mendapatkan kartu kuning.
Cerita Waketum PSSI Zainudin Amali yang tegang luar biasa saat Timnas U-22 Indonesia menghadapi Vietnam, sampai pergi ke toilet untuk menghilangkan ketegangan
- Pesan Tegas Erick Thohir untuk Shin Tae Yong: Jangan Banyak Mengeluh, Fokus di Program
- Timnas Indonesia Gagal Mengalahkan Laos, Erick Thohir tidak Puas
- Erick Thohir Optimistis PNM Liga Nusantara Lahirkan Bibit Timnas Baru
- Ketum PSSI Erick Thohir Anggarkan Rp 665 Miliar untuk Program 2025
- Indonesia Targetkan Menjadi Tuan Rumah Piala Asia 2031
- Persiapan Piala AFF 2024, PSSI Panggil 31 Pemain, Ini Daftarnya