Wakil Kepala SKK Migas Ambil Alih Tugas Rudi
jpnn.com - JAKARTA--Menteri ESDM Jero Wacik menyatakan, saat ini tugas Kepala SKK Migas Rudi Rubiandini sementara digantikan oleh wakilnya Johanes Widjonarko.
Hal ini sesuai dengan Peraturan Presiden Nomor 9 Tahun 2013 yang menyebut apabila Ketua SKK Migas berhalangan tetap maka wakil harus melaksanakan tugas-tugasnya.
"Wakil Kepala SKK migas bertindak sebagai kepala SKK migas sampai dengan diangkat kepala SKK Migas definitif," tutur Jero di Jakarta, Rabu, (14/8).
Menurut Jero saat ini pihaknya tetap fokus untuk mengamankan industri migas pasca tertangkapnya Rudi.
Kini, kata dia, Rudi sudah dinonaktifkan sementara. Dalam pembahasannya dengan Presiden, Jero mengaku Presiden juga memintanya tetap mengendalikan SKK Migas.
"Wakilnya jalankan sehingga ekspor dan kontrak migas lainny bisa tetap jalan," tandas Jero. (flo/jpnn)
JAKARTA--Menteri ESDM Jero Wacik menyatakan, saat ini tugas Kepala SKK Migas Rudi Rubiandini sementara digantikan oleh wakilnya Johanes Widjonarko.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- KPK Menetapkan Hasto Sebagai Tersangka, Ronny PDIP Menduga Ada Upaya Kriminalisasi
- PDIP Anggap Kasus yang Menjerat Hasto Sebagai Teror Politik
- Wamendagri Bima Arya Memastikan Perayaan Misa Natal di Seluruh Daerah Berjalan Aman
- Lakukan Pemerasan & Penipuan, 3 Tersangka Kasus Kematian Dokter Aulia Terancam 9 Tahun Penjara
- Penetapan Tersangka Hasto Politisasi Jelang Kongres PDIP? KPK Bilang Begini
- Honorer Diangkat PPPK Paruh Waktu Secara Otomatis? Deputi KemenPAN-RB Beri Penjelasan