Wakil Ketua DPRD Sulsel akan Diperiksa KPK

Wakil Ketua DPRD Sulsel akan Diperiksa KPK
Wakil Ketua DPRD Sulsel akan Diperiksa KPK
JAKARTA - Wakil Ketua DPRD yang juga Ketua DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sulawesi Selatan Andi Akmal Pasluddin akan diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi, Jumat (15/3).

Kepala Bagian Pemberitaan dan Informasi KPK, Priharsa Nugraha, menyatakan bahwha Andi Akmal akan diperiksa dalam kasus dugaan suap pengurusan kuota impor daging sapi di Kementerian Pertanian.

"Yang bersangkutan akan diperiksa dalam kapasitas sebagai saksi," kata Kabag Informasi dan Pemberitaan, Priharsa Nugraha,  Jumat (15/3).

Tak hanya Akmal, KPK juga menggarap Ridwan Hakim, pengusaha yang merupakan anak Ketua Dewan Syuro PKS Hilmi Aminuddin.

JAKARTA - Wakil Ketua DPRD yang juga Ketua DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sulawesi Selatan Andi Akmal Pasluddin akan diperiksa Komisi Pemberantasan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News