Wakil Ketua MK : Ini di Luar Dugaan

Wakil Ketua MK : Ini di Luar Dugaan
Wakil Ketua MK : Ini di Luar Dugaan

jpnn.com - JAKARTA -- Hakim Mahkamah Konstitusi langsung berkumpul di Kantor MK, di Jakarta, setelah mendengar kabar penangkapan Ketua MK Akil Mochtar dalam operasi tangkap tangan KPK di rumah jabatannya Komplek Widya Chandra, Jakarta Selatan, Rabu (2/10).

"Sengaja berkumpul karena adanya berita pada beberapa jam lalu Ketua MK ditangkap KPK di rumahnya. Kami semua prihatin," kata Wakil Ketua MK Hamdan Zoelva didamping para Hakim MK, memberikan keterangan pers di kantornya, Kamis (3/10) dinihari.

Hamdan mengaku sangat kaget mendengar kabar penangkapan Akil. Menurut Hamdan, ini semua di luar dugaan.

"Lembaga ini sungguh kami jaga kewibawannya selama ini. (MK) termasuk lembaga terpercaya dalam masyarakat," kata Hamdan.

Langkah MK, kata dia, yang pertama adalah menunggu perkembangan kasus ini. "Sekarang kami menghimpun informasi sebanyak-banyaknya tentang yang terjadi, sambil menunggu perkembangan dari KPK," ujarnya. (boy/jpnn)

 


JAKARTA -- Hakim Mahkamah Konstitusi langsung berkumpul di Kantor MK, di Jakarta, setelah mendengar kabar penangkapan Ketua MK Akil Mochtar dalam


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News