Wakil Ketua MPR Dorong Pelaku UKM Tingkatkan Kualitas Produk Sesuai SNI

Program KUR disebut berdampak sangat luar biasa bagi pelaku UKM.
Karena itu, Sjarifuddin Hasan menyayangkan penyaluran KUR saat ini dilakukan secara terbatas hanya pada bank-bank besar.
Menurutnya, hal demikian berbeda di saat masa Presiden SBY di mana semua perbankan diberi kesempatan untuk menyalurkan KUR.
Menyalurkan KUR lewat banyak bank disebut sangat penting karena jumlah rakyat Indonesia besar, 275 Juta jiwa, sehingga perlu mendapat akses dengan mudah.
“Bila yang menyalurkan terbatas maka ada keterbatasan penyaluran. Nash, ini yang perlu dibenahi," ujar Menteri Koperasi dan UMKM era pemerintahan Presiden SBY itu.
Kepada pemerintah saat ini, Sjarifuddin Hasan mengingatkan dalam memberikan KUR diharapkan tidak berbelit-belit namun perlu diberikan kemudahan.
Jangan mempersulit misalnya dengan meminta laporan keuangan.
“Bila usaha dan domisili jelas, ditambah KTP, itu sudah cukup untuk memberikan KUR," tegasnya. (mrk/jpnn)
Wakil Ketua MPR Sjarifuddin Hasan mendorong pelaku UKM meningkatkan kualitas produk sesuai dengan SNI
Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Dukung Pengembangan Kopi di Indonesia, Ibas: Majukan Hingga Mendunia
- Temui Wamen Guo Fang, Waka MPR Eddy Soeparno Bahas Pengembangan Energi Terbarukan
- Waka MPR Dorong Pengembangan Kompetensi Berkelanjutan Bagi Guru Harus Dijalankan
- Pimpinan MPR Respons soal Terbitnya Inpres Pengentasan Kemiskinan Ekstrem
- Ketua MPR: Tindakan Kelompok Radikal Bisa Ciderai Perjuangan Rakyat Palestina