Wakil Ketua MPR Syarief Hasan Bermimpi Sulsel jadi Provinsi Seribu Masjid
jpnn.com, MAKASSAR - Wakil Ketua MPR Sjarifuddin Hasan bersama Plt Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman meresmikan Masjid Syahrul Muhadjirin di SMA Negeri 10 Makassar.
"Pembangunan masjid ini merupakan komitmen kami kepada sila pertama Pancasila, yaitu Ketuhanan yang Maha Esa. Ini adalah komitmen untuk mengutamakan dan menghormati agama," kata Syarief Hasan, sapaan akrabnya, pada Jumat (22/10).
Dia menjelaskan sila pertama Pancasila telah mewarnai kehidupan beragama di Indonesia.
"Bangsa Indonesia dengan sila pertama Pancasila ini memberikan komitmen yang begitu luas, termasuk dalam mensyiarkan agama kita," ujarnya.
Menurutnya, pembangunan harus memiliki keberpihakan karena sebagus apapun UU atau peraturan tanpa keberpihakan, output-nya tidak sesuai harapan.
"Sebaliknya, kalau ada keberpihakan dalam pembangunan maka kinerjanya akan semakin baik," ujarnya.
Syarief Hasan mengungkapkan mimpinya Sulawesi Selatan (Sulsel) mendapat julukan Provinsi Seribu Masjid seperti provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).
"Saya bermimpi dalam lima tahun ke depan, kalau orang akan melihat jumlah masjid terbanyak maka datanglah ke Provinsi Sulawesi Selatan. Kalau ingin melihat masjid-masjid dipenuhi jamaahnya, maka datanglah ke provinsi Sulawesi Selatan," ujarnya.
Wakil Ketua MPR Syarief Hasan memimpikan lima tahun depan di Sulsel berdiri banyak masjid.
- Siti Fauziah Sampaikan Bukti MPR Telah Jadikan UUD 1945 sebagai Konstitusi yang Hidup
- 5 Berita Terpopuler: Hari Guru Nasional, Mendikdasmen Beri 3 Kado, soal Tunjangan ASN dan Honorer Terungkap
- Waket Komisi VIII DPR-LDII Ingatkan Persoalan Kebangsaan Hadapi Tantangan Berat
- Temuan Perludem: Ribuan Kasus Dugaan Pelanggaran Netralitas ASN di Pilkada Serentak 2024
- ASN Kota Bogor Diingatkan Jaga Netralitas Menjelang Pilkada
- Ibas: Di Tangan Gurulah Masa Depan Bangsa Akan Dibentuk