Wakil Ketua PN Bandung Sudah Lama jadi Incaran
Jumat, 22 Maret 2013 – 22:33 WIB

Wakil Ketua PN Bandung Sudah Lama jadi Incaran
JAKARTA – Wakil Ketua Pengadilan Negeri Bandung, Jawa Barat, Setyabudi Tedjocahyono, ternyata memang sudah lama dicurigai Mahkamah Agung (MA). Ketua Muda bidang Pengawasan Mahkamah Agung, Timur Manurung, mengungkapkan, MA sudah sejak lama mendapatkan informasi mengenai sepak terjang Setyabudi di Bandung. Hingga akhirnya, lanjut Timur, MA menggandeng KPK. “Kami memohon kepada KPK mengamati gerakan yang bersangkutan,” ujar pensiunan TNI berpangkat Mayor Jenderal ini.
“Kami mendapatkan informasi di Bandung, kemungkinan ini akan ada seperti penyuapan,” kata Timur, didampingi Kepala Badan Pengawasan MA, Syarifuddin dalam konferensi pers bersama Wakil Ketua KPK, Bambang Widjojanto dan Juru Bicara KPK, Johan Budi, Jumat (22/3) di kantor KPK.
Namun, kata Timur, MA memang belum bisa memastikan benar atau tidaknya informasi tentang Setyabudi itu. Apalagi, MA tidak mempunyai sistem yang mendukung untuk menangani sendiri.
Baca Juga:
JAKARTA – Wakil Ketua Pengadilan Negeri Bandung, Jawa Barat, Setyabudi Tedjocahyono, ternyata memang sudah lama dicurigai Mahkamah Agung (MA).
BERITA TERKAIT
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?