Wakil Komding PSSI Mengundurkan Diri
Rabu, 22 Februari 2012 – 08:01 WIB

Wakil Komding PSSI Mengundurkan Diri
JAKARTA - Kekompakan pengurus PSSI dibawah kepengurusan Djohar Arifin Husin kembali dipertanyakan. Kemarin, Wakil Ketua Komisi Banding (Komding) PSSI Ahmad Riyadh mengundurkan diri dari jabatannya. Pria asal Sidoarjo ini mengaku sudah tidak betah lagi berlama-lama menghadapi kekisruhan yang terjadi di sepakbola Indonesia. Riyadh mengaku, dengan posisnya sebagai Wakil Ketua Komding dirinya merasa terbelenggu. "Dengan saya menduduki pos itu maka saya tidak bias berkoar-koar untuk menyuarakan isi hati saya tentang bagaimana seharusnya sepakbola kita. Saya merasa terbelenggu," bebernya.
"Awalnya saya berharap wacana rekonsiliasi itu bisa segera terwujud. Tapi nyatanya, semakin kesini kondisinya makin runyam. Karena itu saya putuskan keluar dari system," kata Riyadh kepada wartawan di Jakarta kemarin.
"Jika nanti sudah tidak ada dualisme lagi, saya akan kembali mendedikasikan diri sepenuhnya untuk sepakbola," sambungnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Kekompakan pengurus PSSI dibawah kepengurusan Djohar Arifin Husin kembali dipertanyakan. Kemarin, Wakil Ketua Komisi Banding (Komding)
BERITA TERKAIT
- 3 Pemain Kepercayaan STY yang Tak Dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia
- Pirelli Akan Menggantikan Michelin di MotoGP Mulai 2027
- Ternyata Ini Fokus Semen Padang saat Jumpa Persib Bandung
- Perjuangan Aldila Sutjiadi Terhenti di Babak Kedua Indian Wells, Tantangan Baru Menanti
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Patrick Kluivert Panggil 2 Debutan ke Timnas Indonesia
- PSSI Umumkan Skuad Sementara Timnas Indonesia, Bagaimana Nasib Emil, Dean, dan Joey?