Wakil Menteri Tetap Gerogoti Anggaran
Rabu, 19 Oktober 2011 – 04:04 WIB
Dalam reshuffle kali ini, dua menteri yang belakangan santer dikaitkan dengan kasus korupsi yang terjadi di kementeriannya tetap "selamat". Di antaranya, Menpora Andi Mallarangeng yang kementeriannya dihantam kasus suap Wisma Atlet.
Kemudian Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar yang kementeriannya did era dugaan kasus dugaan suap dana program Percepatan Pembangunan Infrastruktur Daerah (PPID) bidang transmigrasi.
Ketua Badan Pengurus SETARA Institute Hendardi mengatakan SBY memang sengaja tidak mengganti sejumlah menteri dari partai politik sekalipun mendapat sorotan tajam dari masyarakat. Sebagaimana diketahui Andi Mallarangeng menjabat Sekretaris Dewan Pembina Partai Demokrat, sedangkan Muhaimin Iskandar adalah Ketua Umum DPP PKB. "SBY tetap ingin menggunakan mereka sebagai bentuk pencarian dukungan politik," kata Hendardi.
Reshuffle kabinet kali ini, lanjut Hendardi, jelas hanya permainan SBY untuk persiapan menjelang suksesi 2014. "Meski SBY tahu dia tidak mungkin maju lagi sebagai kandidat, tetapi dia ingin agar kaki-kaki kekuasaannya tetap bercokol," sindirnya. (fal/dyn/pri)
JAKARTA - Koordinator Investigasi Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (FITRA) Uchok Sky Khadafi tetap menganggap bahwa penambahan 13 wamen
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Teruntuk Jenderal Listyo Sigit, Anda Dicap Terlibat Merusak Demokrasi di Indonesia
- Kasus Korupsi di Kemenhub, KPK Menahan 3 Ketua Pokja Proyek DJKA
- Parcok Cawe-Cawe di Pilkada, Deddy PDIP Serukan Copot Jenderal Listyo
- KSAD Jenderal Maruli: Lulusan Seskoad Harus Mampu Mengemban Tugas Masa Depan
- Barang Hasil Penindakan di 3 Wilayah Ini Dimusnahkan Bea Cukai, Berikut Perinciannya
- Terima JAM Intel Kejagung, Mendes Yandri Ingin Perkuat Pengawasan Dana Desa