Wakil Rakyat Tak Lagi Merakyat

Survei Formappi : Mayoritas Responden Lupa Siapa Wakilnya di DPR

Wakil Rakyat Tak Lagi Merakyat
Wakil Rakyat Tak Lagi Merakyat
Menurut dia, ditemukannya 72 persen responden yang tidak ingat siapa wakilnya di DPR cukup memprihatinkan. Padahal, anggota DPR mendapat jatah empat kali masa reses setiap tahun untuk bertemu dan menjelaskan kinerjanya kepada pemilih.

 

Fenomena ini, kata Sebastian, mengindikasikan kurangnya intensitas hubungan antara anggota DPR dan konstituen. "Ini juga membuktikan banyak anggota DPR bukan tokoh masyarakat  dan masyarakat tidak mau mengingat siapa wakilnya karena tidak ada manfaat," katanya.

 

Sebastian menambahkan begitu besarnya persentase responsen yang tidak merasa terwakili oleh DPR menggugurkan klaim DPR selama ini sebagai wakil rakyat. "Ternyata ada kesenjangan yang sangat dalam antara apa yang disuarakan DPR dan apa yang menjadi keprihatinan responden," kritik Sebastian.

 

Dia menyarankan agar para anggota DPR lebih mendekatkan diri dengan rakyat yang menjadi basis konstituennya. Selain itu, DPR juga harus memperbaiki kinerja kolektifnya.

 

JAKARTA - Ini warning serius bagi segenap anggota dewan, terutama DPR yang mengaku wakil rakyat. Survei terbaru Forum Masyarakat Peduli Parlemen

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News