Wakil Rektor Siap Maju Pilgub Lewat Jalur Perseorangan
jpnn.com, TERNATE - Ridha Adjam menyatakan siap mundur dari jabatannya sebagai Wakil Rektor (Warek) I Universitas Khairun Ternate sekaligus PNS jika nantinya lolos sebagai calon di Pilgub Malut 2018.
Namun Ridha Ajam yang digadang-gadang berpasangan dengan Ketua Dewan Penasehat Partai Hanura Malut Ike Masita Tunas, belum memutuskan untuk maju sebagai calon gubernur atau calon wakil gubernur.
”Sebebarnya kami belum putuskan calon gubernur dan wakil gubernur,” kata Ridha, seperti diberitakan Malut Post (Jawa Pos Group).
Dia menyatakan lebih memilih bertarung melalui jalur perseorangan atau independent dibandingkan maju melalui partai politik.
Alasannya, dia ingin mendorong masyarakat yang harus memilih pemimpinnya sendiri bukan disodorkan pilihan oleh partai.
”Karena dari periode ke periode calon yang diusung partai, selain biaya tinggi juga bermasalah dalam penentuan cabinet (pengisian jabatan di pemprov, red),” tukas dia.
Hal ini lanjut dia, karena kepentingan partai yang harus diakomodir, yang berimplikasi pada kebijakan yang tidak berpihak kepada kepentingan masyarakat. (end)
Ridha Adjam menyatakan siap mundur dari jabatannya sebagai Wakil Rektor (Warek) I Universitas Khairun Ternate sekaligus PNS jika nantinya lolos sebagai
Redaktur & Reporter : Soetomo
- Relawan G-Pro Sampaikan Harapan Warga Kepada Gubernur dan Wagub Terpilih DKJ Pramono dan Rano Karno
- Kompak Dukung Agustiar-Edy, Warga Murung Raya Siap Membawa Kemenangan
- Cawagub Maluku Utara Asrul Rasyid Ichan Berkomitmen untuk Memajukan Esports
- Opick: Kita Doakan Ansar Ahmad jadi Pemimpin Amanah untuk Kepri
- Masyarakat Batu Ampar Batam Targetkan 80 Persen Suara untuk Kemenangan Ansar-Nyanyang
- Beberkan Visi Misi, ASR- Hugua: Siap Melayani Masyarakat Sultra