Wakil Wali Kota Palembang Pastikan Produk yang Dijual di Bazar Ramadan Aman
jpnn.com, PALEMBANG - Wakil Wali Kota (Wawako) Palembang Fitrianti Agustinda kembali meninjau bazar ramadan murah di halaman Kantor Camat Ilir Barat II Palembang, Rabu (5/4).
"Kami bisa pastikan bahwa produk-produk yang dijual di sini (bazar ramadan) aman dari zat berbahaya, baik itu formalin, borax, dan sebagainya," kata Fitri.
Selain aman dari zat berbahaya kata Fitri, barang-barang yang dijual pun juga terbilang murah.
"Jadi selain aman dari zat berbahaya, insyaAllah barang-barang yang dijual juga lebih murah dari harga pasaran," jelas Fitri.
Untuk itu Fitri meminta warga memanfaatkan bazar ramadan tersebut dengan sebaik-baiknya.
"Saya minta masyarakat dapat memanfaatkan bazar ramadan murah ini dengan sebaik-baiknya, mudah-mudahan juga pelaksaan seperti ini akan terlaksana di tahun-tahun berikutnya," terang Fitri.
Di akhir kunjungannya, Wakil Wali Kota Palembang dua periode itu membagikan telur, susu, minyak sayur dan ikan giling kepada masyarakat yang mampu menjawab pertanyaannya yang diberikannya.
"Siapa nama Wakil Wali Kota Palembang kita?" tanya Fitri kepada masyarakat yang hadir di bazar ramadan.
Wakil Wali Kota (Wawako) Palembang Fitrianti Agustinda kembali meninjau bazar ramadan murah di halaman Kantor Camat Ilir Barat II Palembang, Rabu (5/4).
- Eddy-Riezky Komitmen Hapus Pungli dan Hadirkan 'Satu Desa 5 Sarjana' di Sumsel
- Pemkot Palembang Buka 10 Ribu Tabungan Gratis untuk Pelajar
- 36 Orang di Sumsel Meninggal Akibat DBD, Waspada!
- Bocah di Palembang Terseret Banjir dan Tenggelam, Begini Kejadiannya
- Bocah Tenggelam di Aliran Bendungan Sukajaya Palembang, Tim SAR Langsung Bergerak
- Romadhan Jadi Tersangka Kecelakaan Speedboat di Sungai Musi, Sebuah Fakta Terungkap