Walah, Banyak PNS Yang Gaptek
jpnn.com - PONTIANAK - Sekretaris Daerah Provinsi Kalbar M Zeet Assovie mengatakan, teknologi untuk mendukung kinerja pemerintahaan semakin tinggi. Namun sayangnya beberapa Aparatur Sipil Negara (ASN) masih enggan mengikuti perubahan pola kerja berbasis teknologi tersebut.
"High tech harus diikuti pula dengan high touch. Teknologinya tinggi, maka sentuhan kita terhadap teknologi harus tinggi juga.Tidak mungkin teknologinya tinggi kitanya low touch," katanya seperti dilansir Rakyat Kalbar, Sabtu (11/6).
M Zeet yakin, dengan penggunaan teknologi secara maksimal, maka Pendapatan Asli Daerah (PAD) akan dengan cepat pula tergarap secara maksimal.
Tapi, banyak pula teknologi di kantor-kantor yang terkesan percuma karena tidak digunakan maksimal. Aparatur pemerintah seolah tidak peduli, bahkan banyak pula yang gagap teknologi. Padahal pemerintah telah berupaya keras melakukan menganggarkan pembelian barang-barang elektronik.
"Atau dalam Bahasa Melayu-nya bilang 'mane dulu. Wak man maen guli, mane duli'. Artinya terserah dengan teknologi yang tinggi, pokoknya saya dengan konsep kerja saya, begini ya begini lah, tetap saya ngetik dua jari," ujarnya. (fik/jos/jpnn)
PONTIANAK - Sekretaris Daerah Provinsi Kalbar M Zeet Assovie mengatakan, teknologi untuk mendukung kinerja pemerintahaan semakin tinggi. Namun sayangnya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Irjen Andi Rian Kerahkan 1.471 Personel Kawal Pemungutan Suara Pilkada 2024 di Sumsel
- Ditresnarkoba Polda Sumsel Memusnahkan Sabu-Sabu 2.689,06 Gram dan 657 Butir Ekstasi
- DPRD Kota Bogor Gelar Sidak ke OPD, Pastikan Pelayanan Tetap Optimal
- Kejari Batam Tahan 2 Tersangka Korupsi Pengelolaan Anggaran RSUD Embung Fatimah
- Terduga Pelaku Penembakan Warga di Nagan Raya Ditangkap Polisi
- Masa Jabatan Selesai, Tabrani Resmi Melepas Tugas Pjs Wali Kota Tangsel